Resep Thai Mango, Jus Mangga ala Thailand dengan Tampilan yang Mewah dan Menggugah Selera

15 Oktober 2020, 11:00 WIB
Ilustrasi Thai Mango. /Pixabay/Imoflow

SEPUTAR LAMPUNG - Mulai memasuki musim mangga. Kalau sudah musim begini, harganya relatif murah. Jadi bisa puas makan mangga.

Selain dinikmati dengan cara yang biasa, diiris biasa dan dijus, ada pilihan menu simpel lain yang patut kita coba, yakni Thai Mango.

Sesuai dengan namanya, konon jus mangga yang kekinian ini memang jus mangganya orang Thailand.

Tampilannya yang mewah membuatnya sering hadir di menu-menu spesial resto atau cafe mahal. Tapi, pas lagi musim Covid-19 begini kita gak bisa leluasa nongki-nongki cantik kan?

Baca Juga: Buat Sendiri Yuk! Ini Resep Odading Next Level Ala Chef Arnold, Mudah Membuatnya

Jadi, mumpung mangga lagi murah, lagi harus di rumah saja, kita coba saja yuk resep Thai Mango ini.

Resepnya bejibun di internet. Biar bisa langsung eksekusi, SEPUTAR LAMPUNG telah merangkum resep terbaik dan tersimpel Thai Mango untuk Anda dari berbagai sumber:

Bahan-bahan yang diperlukan adalah buah mangga matang (pilih jenis mangga yang baunya harum), whipped cream instan, sirup/Nutrisari/gula pasir secukupnya, air secukupnya.

Cara membuat:

1. Sorbet mangga.

Blender separuh mangga yang telah dipotong-potong bersama sirup, nutrisari atau gula, dan sedikit garam. Garam disini untuk membuat rasa sorbet mangga menjadi lebih gurih. Bekukan sorbet ke dalam freezer selama dua sampai tiga jam.

Baca Juga: Tips Membeli Logam Mulia Antam di Toko Emas, Bisa Lebih Murah dari Harga Resmi!

2. Whipped Cream.

Tuang satu cup whipped cream instan ke dalam wadah dan kocok sampai mengembang. Bisa menggunakan whipped yang telah jadi, biasanya banyak dijual di berbagai supermarket. Jika menggunakan whipped cream bubuk, bisa diblender dengan susu UHT untuk mendapatkan rasa dan tekstur lebih creamy.

3. Jus mangga.

Blender separuh mangga yang masih tersisa dengan sirup, nutrisari atau gula dan air secukupnya. Untuk mangga yang manis cukup tambahkan sedikit saja atau bisa diskip sekalian.

Baca Juga: Harga Emas Antam di Butik Emas LM Kamis 15 Oktober 2020, Turun tapi Banyak Stok yang Kosong

Tuang jus mangga sampai separuh gelas, tambahkan whipped cream, sorbet mangga, dan potongan mangga segar di atasnya.

Pilih gelas yang cantik agar semakin menggugah selera. Jika ingin disimpan atau jadi hantaran, atau dijual, bisa memakai gelas plastik sekali pakai.***

 

 

 

Editor: Ririn Handayani

Tags

Terkini

Terpopuler