Usaha Apa yang Cocok untuk Ibu Rumah Tangga? Simak 6 Ide ini, Nomor 5 Bisa Datangkan Untung Berkali Lipat

- 15 Maret 2022, 11:49 WIB
Ilustrasi menjual jus buah, salah satu usaha di masa pandemi.
Ilustrasi menjual jus buah, salah satu usaha di masa pandemi. /publicdomainpictures/pixabay

SEPUTARLAMPUNG.COM – Di masa pandemi seperti sekarang ini, banyak orang yang beraktivitas di rumah atau disekitar rumah tempat tinggal masing-masing.

Bagi orang yang memiliki jiwa bisnis, hal ini termasuk peluang yang bisa menghasilkan uang. Tentu caranya adalah bagaimana kita menghasilkan uang hanya dari rumah saja.

Salah satu yang tidak bisa banyak keluar rumah dan beraktivitas di sekitar rumah adalah ibu rumah tangga.

Baca Juga: Jam Tayang Live Shopee, Aku Bukan Wanita Pilihan, dan Ikatan Cinta Hari Ini Selasa, 15 Maret 2022 di RCTI

Sebagai ibu rumah tangga yang tidak bisa terlalu lama keluar meninggalkan rumah, bisa jadi kebanyakkan berpikir tidak bisa menjalankan bisnis atau bingung harus menjalankan bisnis apa?

Tetapi ternyata ibu rumah tangga juga mampu memanfatkan rumah atau area depan rumah untuk dijadikan tempat usaha dengan modal yang relatif kecil.

Usaha di depan rumah cukup efektif dan efisien, selain modal usaha yang kecil, tempat juga tidak perlu sewa.

Lalu usaha apa yang cocok untuk ibu rumah tangga dan dapat dikerjakan dari rumah saja?

Beberapa usaha yang bisa dilakukan dari rumah saja misalnya adalah membuka warung dan lain sebagainya.

Dilansir seputarlampung.com dari kanal youtube Bisnis Bagus, berikut adalah 6 ide usaha yang cocok untuk ibu rumah tangga, sebagai berikut :

Baca Juga: WOW! Ada 10,3 Juta Kuota Siswa SD yang Bakal Terima Dana PIP Rp450 Ribu di Tahun 2022, Cek Namamu di Link Ini

1. Usaha fotocopy

Jika rumah kalian berada di pinggir jalan dan banyak kantor dan sekolah atau bahkan kampus, maka usaha jasa fotocopy layak kalian jadikan ide bisnis yang memanfaatkan rumah yang berlokasi pinggir jalan.

Bisa juga menambahkan barang dagangan seperti alat tulis, alat kantor dan jasa pengetikkan. Karena biasanya selain fotocopy mereka juga akan mencari barang-barang yang dibutuhkan.

2. Menjual jus buah

Dengan mengandalkan teras depan rumah, kita bisa meletakkan gerobak jus buah. Nah memanfaatkan lokasi pinggir jalan atau yang lumayan padat penduduk bisa menjadi peluang untuk berjualan jus buah.

3. Menjual isi ulang pulsa dan kuota

Seperti diketahui, zaman sekarang orang sangat membutuhkan pulsa dan kuota. Karena berbagai aktivitas bisa dilakukan dengan HP yang tentunya membutuhkan pulsa dan kuota.

Baca Juga: Sinetron Aku Bukan Wanita Pilihan Berubah Jam Tayang Hari Ini Selasa, 15 Maret 2022, Simak Jadwal Terbaru

4. Jasa air minum isi ulang

Bisnis air minum isi ulang juga ternyata saat ini menjadi bisnis yang bisa dilakukan hanya memanfaatkan lahan rumah saja.

Banyak orang yang ingin praktis dalam penyediaan air minum untuk kebutuhan rumah tangga sehari-hari. Jadi peluang ini bisa mendatangkan banyak uang.

5. Toko kelontong

Usaha ini tergolong usaha yang laku setiap hari, karena menyediakan kebutuhan sehari-hari yang lengkap. Mulai dari bahan pokok seperti beras, telur dan berbagai bahan lain yang sangat dibutuhkan sehari-hari.

Karena banyaknya barang yang dijual, berarti keuntungan yang akan didapat bisa berkali-kali lipat. Tentunya harus dengan ketekunan dan keuletan.

6. Usaha manakan ringan

Tenyata usaha kuliner bukan hanya tentang makanan yang berat seperti warung nasi, tetapi ternyata makanan ringan seperti berbagai macam keripik, berbagai macam kerupuk dan makanan ringan lainnya bisa menghasilkan uang yang cukup lumayan.

Nah itulah 6 ide usaha yang bisa dilakukan oleh ibu rumah tangga untuk dijadikan referensi usaha di rumah saja.***

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x