Bagaimana Jika Gagal Menyambungkan Nomor Rekening/E-Wallet? Lakukan Ini agar Dapat Insentif Kartu Prakerja

- 25 Agustus 2021, 08:30 WIB
Ilustrasi menyambungkan rekening dan e-wallet Prakerja.
Ilustrasi menyambungkan rekening dan e-wallet Prakerja. /prakerja.go.id

SEPUTARLAMPUNG.COM – Peserta pelatihan Kartu Pakerja yang telah menyelesaikan pelatihan pertamanya akan mendapatkan insentif pada masa terakhir pelatihan.

Untuk bisa mendapatkan insentif tersebut, setiap peserta harus menyambungkan nomor rekening Bank atau e-wallet yang bermitra dengan Prakerja melalui dashboard di situs prakerja.go.id.

Bank yang bisa digunakan adalah rekening Bank BNI. Sedangkan untuk e-wallet, yang digunakan adalah OVO, GoPay, LinkAja, dan DANA.

Baca Juga: Contoh Kebiasaan Hemat Energi dalam Kehidupan Sehari-hari, Materi Jawaban Tema 2 Kelas 4 Halaman 134 Subtema 3

Peserta harus memastikan bahwa proses penyambungan berhasil, agar insentif bisa ditransfer ke rekening atau e-wallet masing-masing peserta.

Bagaimana jika ternyata gagal melakukan penyambunngan nomor rekening atau e-wallet? Apa yang harus dilakukan?

Cara menyambungkan nomor rekening atau e-wallet

Melansir dari laman prakerja.go.id, jika peserta gagal menautkan nomor rekening atau e-wallet, coba pastikan apakah nomor rekening atau e-wallet yang dimasukkan sudah benar atau belum. Pastikan juga kode OTP yang dimasukkan tidak salah.

Sekali lagi, untuk saat ini, nomor rekening dan e-wallet yang bisa didaftarkan hanya melalui BNI dan nomor HP e-wallet OVO, LinkAja, Gopay dan DANA.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x