Kunci Jawaban Tema 1 Pertumbuhan dan Perkembangan Makhluk Hidup Kelas 3 SD Halaman 2 5 6 Subtema 1

- 1 Januari 2023, 18:50 WIB
Ilustrasi. Kunci jawaban Tema 1 Kelas 3 Subtema 1 Halaman 2 5 6.
Ilustrasi. Kunci jawaban Tema 1 Kelas 3 Subtema 1 Halaman 2 5 6. /pixabay/Hermann

SEPUTARLAMPUNG.COM – Artikel ini berisi kunci jawaban dan pembahasan soal Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas 3 SD/MI Tema 1 tentang pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup halaman 2 5 6.

Ulasan jawaban dan soal pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup kelas 3 SD tema 1 subtema 1 pembelajaran 1 di bawah ini diharapkan dapat membantu adik-adik dalam belajar.

Pada soal dan jawaban pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup kelas 3 SD tema 1 subtema 1 pembelajaran 1 ini akan belajar mengenai menyanyi lagu yang memiliki pola irama sederhana, membaca pola irama sederhana pada lagu, membaca dan menjawab pertanyaan sesuai teks tentang ciri-ciri makhluk hidup, mengidentifikasi ciri-ciri makhluk hidup, menulis ciri-ciri makhluk hidup, menulis nama dan lambang bilangan, dan mengurutkan bilangan.

Baca Juga: Link Download Buku Kelas 3 Tema 4 SD MI Kewajiban dan Hakku Buku Siswa dan Guru Kurikulum 2013

Pembahasan materi dalam artikel ini diulas oleh Dian Aulya, S.Pd. Alumnus Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung.

Berikut Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 3 Subtema 1 Halaman 2 5 6:

Ayo Bernyanyi (Halaman 2)

Cicak adalah salah satu contoh makhluk hidup. Untuk mengetahui ciri-ciri cicak sebagai makhluk hidup, nyanyikanlah lagu berikut ini.

Nyanyikan lagu sesuai petunjuk gambar di bawah syair! Nyanyikan bersama teman-temanmu!

Bagian mana dari lagu di atas yang menunjukkan ciri-ciri makhluk hidup?

Baca Juga: PIP dan BLT Anak Sekolah Cair Lagi 2023, Simak Cara Urus KIP Hilang atau Rusak agar Bisa Cairkan Dananya

Jawaban: cicak memiliki ciri-ciri dapat bergerak dengan cara merayap di dinding dan memerlukan makanan. Makanan cicak adalah nyamuk.

Perhatikan kembali syair lagu “Cicak di Dinding”. Berdasarkan syair lagu tersebut cicak memiliki ciriciri dapat bergerak dengan cara merayap di dinding dan memerlukan makanan. Makanan cicak adalah nyamuk.

Bagaimana perasaanmu setelah menyanyikan lagu tersebut?

Lagu “Cicak di Dinding” mudah untuk diikuti, bukan? Perhatikan kembali tanda dan pada lagu “Cicak di Dinding”. Tunjukkan baris lagu yang memiliki pola yang sama.

Tunjukkan pula bagian lagu yang memiliki pola yang berbeda.

Baca Juga: Jadwal Cair KJP Plus Tahap 2 Januari 2023 Bisa Dipantau di Link Ini, Cek Besaran Bantuan yang Disalurkan!

Halaman 5

Dari kedua penjelasan tersebut, maka dapat kamu simpulkan ciri-ciri makhluk hidup adalah:

Makhluk hiduap adalah komponen hidup dimana bisa bergerak, membutuhkan makan, peka terhadap rangsangan, bernapas, tumbuh, mengeluarkan zat sisa, berkembang biak, dan beradaptasi.

Ayo Berlatih (Halaman 6)

Isilah titik-titik di bawah ini dengan bilangan yang benar.
1) 1.000, 2.000, 3.000, ... , 5.000 jawabannya: 4000
2) 1.500, 2.500, ... , 4.500, ... jawabanya: 3.500 dan 5.500
3) 2.000, 4.000, ... , ... , 10.000 jawabanya: 6000 dan 8000

Perhatikan bilangan-bilangan berikut. Susunlah bilangan berikut dari bilangan terkecil sampai terbesar.

Baca Juga: Link Unduh PDF Buku Tematik Kelas 3 SD MI Siswa-Guru Tema 1 Pertumbuhan dan Perkembangan Makhluk Hidup

5.250 3.250 1.250 2.250 4.250
Urutan bilangan adalah 1.250 2.250 3.250 4.250 5.250

4.300 1.300 2.300 3.300 5.300
Urutan bilangan adalah 1.300 2.300 3.300 4.300 5.300

1.100 2.250 5.400 4.200 3.050
Urutan bilangan adalah 1.100 2.250 3.050 4.200 5.400

Tulislah nama dan lambang bilangan sesuai contoh!

Contoh:

1.100 dibaca seribu seratus

2.200 dibaca dua ribu dua ratus

a. 2.250 dibaca ... dua ribu dua ratus lima puluh

b. 3.300 dibaca ... tiga ribu tiga ratus

Baca Juga: Apa Ciri-ciri Bunga Anggrek Bulan atau Puspa Pesona? Ini Bentuk dan Warna Kelopak Bunganya, Materi Kelas 3 SD

c. 4.700 dibaca ... empat ribu tujuh ratus

d. 5.650 dibaca ... lima ribu enam ratus lima puluh

e. 9.000... dibaca sembilan ribu

f.1.700 ... dibaca seribu tujuh ratus

g. 2.550... dibaca dua ribu lima ratus lima puluh

h. 10.000... dibaca sepuluh ribu

Demikian pembahasan soal pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup kelas 3 SD tema 1 subtema 1 pembelajaran 1 semoga bermanfaat.

*)Disclaimer: Kunci jawaban dalam artikel ini hanya sebagai alternatif jawaban untuk adik-adik sebagai referensi untuk belajar. Kebenaran kunci jawaban tergantung penilaian pengajar.***

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah