Pendaftaran PPDB SMP Surakarta 2022 Dibuka 13 Juni 2022, Cek Alur, Syarat Daftar, dan Jadwal Pengumuman

- 11 Juni 2022, 21:24 WIB
Laman PPDB Surakarta.
Laman PPDB Surakarta. /https://ppdb.surakarta.go.id/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Inilah jadwal pendaftaran PPDB Surakarta 2022-2023 jenjang SD-SMP yang akan dimulai pada Senin, 13 Juni 2022.

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2022 di Surakarta, Jawa Tengah, sudah dimulai sejak Mei dengan jalur Kelas Khusus Olahraga (KKO).

Sementara, untuk jalur lainnya baru akan dibuka pada 13 Juni 2022 dengan tahapan pra-pengajuan dan pengajuan akun.

PPDB Surakarta tahun ajaran 2022/2023 dibuka untuk siswa yang akan memasuki jenjang TK, SD, dan SMP.

Baca Juga: Download Buku PDF IPA Kelas 10 SMA Kurikulum Merdeka Belajar Tahun 2022 untuk Siswa dan Guru

Ada 5 (lima) jalur yang dibuka pada PPDB Surakarta 2022 ini, yakni jalur zonasi, prestasi, inklusi, kelas khusus olahraga, hingga jalur perpindahan tugas orang tua.

Pada PPDB 2022/2023 ini, Dinas Pendidikan Kota Surakarta juga membuka pendaftaran untuk anak berkebutuhan khusus, diilansir dari laman resmi dinaspendidikan.surakarta.go.id.

 

Berdasarkan jadwal yang dibagikan Disdik Surakarta, pendaftaran PPDB 2022 dimulai pada 13 Juni 2022 dengan tahapan pra-pengajuan jalur prestasi.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x