UPDATE: Dana PIP Sudah Cair ke 3.063.847 Siswa SMP Sampai Maret 2022, Apakah Namamu Termasuk? Cek Link di Sini

- 31 Maret 2022, 20:15 WIB
Dana PIP Sudah Cair ke 3.063.847 Siswa SMP di Bulan Maret 2022.
Dana PIP Sudah Cair ke 3.063.847 Siswa SMP di Bulan Maret 2022. /Dok. Puslapdik Kemdikbud

SEPUTARLAMPUNG.COM - Dana PIP hingga Maret 2022, sudah cair lagi total semuanya 9,7 Juta siswa, berikut ini rinciannya dari siswa SD-SMK.

Terkhusus siswa SMP dana yang telah disalurkan sebesar 3.063.847 Siswa.

Dana PIP sendiri merupakan bantuan uang tunai, perluasan akses, dan kesempatan belajar dari pemerintah yang diberikan kepada peserta didik yang berasal dari keluarga miskin/rentan miskin untuk membiayai pendidikan.

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN Terbaru di Pertamina Membutuhkan 84 Posisi Strategis, Cek Syarat dan Link Lengkapnya

Pencairan dana bantuan PIP dari pemerintah, harus ke bank penyalur yang sudah ditentuan.

Bank penyalur dana PIP hanya ada 2, yakni Bank Rakyat Indonesia (BRI) dan Bank Nasional Indonesia (BNI).

Kemudian, bantuan PIP yang diberikan nantinya dapat dimanfaatkan peserta didik untuk keperluan personal, seperti membeli perlengkapan sekolah, biaya kursus, biaya transportasi, uang saku, biaya praktik dan uji kompetensi.

Bagi peserta didik sebelumnya harus mempunyai KIP sebagai penanda/identitas penerima bantuan dana PIP.

Baca Juga: Tuliskan Penggalan Ayat Surat Al-Ma’un 1-7, Kunci Jawaban PAI Kelas 5 SD Halaman 52 53

Dilansir seputarlampung.com dari laman resmi PIP Kemdikbud, berikut ini jumlah siswa yang telah salurkan dana PIP hingga bulan Maret 2022.

1. Jenjang SD: disalurkan 5.568.207 siswa

2. Jenjang SMP: disalurkan 3.063.847siswa

3. Jenjang SMA: disalurkan 510.920 siswa

4. Jenjang SMK: disalurkan 622.129 siswa

Total keseluruhan secara nasional untuk penerima dana PIP hingga bulan Maret ini sebanyak 9.765.103.

Baca Juga: LINK NONTON LIVE STREAMING MotoGP Argentina 1-4 April 2022 di TRANS7, Berikut Jadwal Kualifikasi 1 dan 2

Untuk besaran yang diterima oleh siswa SD, SMP, SMA ialah sebagai berikut.

• SD: Rp450.000
• SMP: Rp750.000
• SMA: Rp1.000.000

Untuk mengecek nama penerima bantuan PIP dapat mengakses laman resmi berikut ini: https://pip.kemdikbud.go.id/

1. Masukan NISN di laman resmi PIP

2. Masukan tanggal lahir

3. Masukan nama ibu kandung

4. Kemudian klik cari

Tujuan dari PIP sendiri ialah untuk membantu anak-anak usia sekolah dari keluarga miskin/rentan miskin/prioritas, agar tetap mendapatkan layanan pendidikan sampai pendidikan menengah.

Demikian informasi terkait pencairan dana PIP jenjang SMP hingga bulan Maret 2022.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: PIP Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah