Tulislah Hak, Kewajiban, dan Tanggung Jawab Anggota Keluarga (Ayah, Ibu, Kakak, Adik), Jawaban Tema 2 Kelas 5

- 26 Agustus 2021, 14:00 WIB
Peran anggota keluarga. Sebutkanlah peran ayah yang lain pada Tema 2 kelas 3 dan 5 SD dan MI.
Peran anggota keluarga. Sebutkanlah peran ayah yang lain pada Tema 2 kelas 3 dan 5 SD dan MI. /buku.kemendikbud.go.id

SEPUTARLAMPUNG.COM - Apa peran, hak, kewajiban, dan tanggung jawab masing-masing anggota keluarga di rumah? Simak ulasan materi dan alternatif kunci jawaban Tema 2 kelas 5 SD halaman 71 berikut ini.

Keluarga merupakan unit atau satuan terkecil dari masyarakat. Hubungan keluarga terikat oleh hubungan darah, hubungan perkawinan dan/atau adopsi.

Menciptakan kerukunan keluarga adalah kewajiban dari setiap anggota keluarga. Kerukunan dalam keluarga tercipta jika masing-masing anggota keluarga (ayah, ibu, kakak, adik) menjalankan kewajiban dan tanggung jawab, serta mendapatkan haknya.

Baca Juga: Apa Fungsi Keluarga? Ini Peran Masing-Masing Anggota Keluarga Ayah, Ibu, Adik, Kakak: Tema 2 Kelas 5 SD Hal 71

Rangkuman materi tentang keluarga ini dapat menjadi inspirasi siswa-siswi untuk mengerjakan tugas pada Buku Tematik Tema 2 kelas 3 maupun kelas 5 SD halaman 71.

Ada materi dan soal yang perlu dijawab pada buku Tema 2 kelas 5 SD halaman 71 tentang hak, kewajiban, dan tanggung jawab yang dimiliki masing-masing anggota keluarga, seperti ayah, ibu, kakak, dan adik.

Berikut alternatif kunci jawaban Tema 2 kelas 5 SD halaman 71 dengan perintah: Tulislah hak, kewajiban, dan tanggung jawab yang dimiliki masing-masing anggota keluargamu!

Materi dan kunci jawaban di bawah ini diperuntukkan bagi orang tua dalam mengoreksi tugas anak di rumah. Siswa atau anak didik diharapkan mampu memahami materi dan menjawab soal-soal secara mandiri.

Baca Juga: Asesmen Nasional akan Digelar mulai September-Oktober 2021, Apa itu Asesmen Nasional? Simak Ulasannya di Sini

 

Hak, kewajiban, dan tanggung jawab ayah dalam keluarga:

Hak: Sebagai kepala keluarga, sosok ayah harus dihormati dan disayangi oleh setiap anggota keluarga

Kewajiban: Ayah memiliki tugas memimpin keluarga dan melindungi keluarga

Tanggung jawab: Ayah bertanggung jawab untuk mencari nafkah bagi keluarganya dan menciptakan suasana yang harmonis dalam keluarga

 

Hak, kewajiban, dan tanggung jawab ibu dalam keluarga:

Hak: Dihormati dan disayangi oleh setiap anggota keluarga

Kewajiban: Tugas pokok seorang Ibu adalah mengurus rumah tangga. Selain itu, ibu bersama ayah berkewajiban mendidik dan merawat anak-anaknya.

Tanggung jawab: Ibu bersama-sama ayah bertanggung jawab untuk mengurus rumah dan keluarga, serta memberi perhatian kepada anak-anaknya.

Baca Juga: Kenapa Tidak Pernah Dapat Bansos PKH, BST, atau BPNT? Cek 3 Syarat dan Cara Daftar DTKS Kemensos Terbaru

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 2 SD Halaman 92 93 94 95 97 98 99 Subtema 2: Bermain di Rumah Teman

Hak, kewajiban, dan tanggung jawab kakak dan adik dalam keluarga:

Hak: Mendapat perhatian, kasih sayang, dan perlindungan dari ayah dan ibu, serta dihormati oleh adiknya. Sementara hak seorang adik ialah mendapatkan kasih sayang dari para anggota keluarga yang lain.

Kewajiban: Ikut membantu ayah dan ibu di rumah, misalnya membersihkan tempat tidurnya, membantu ibu membereskan rumah, serta menyayangi adik-adiknya.

Tanggung jawab: seorang anak harus bisa bertanggung jawab terhadap dirinya sendiri dan bertanggung jawab jika diberi amanah oleh orang tua

Demikian ulasan materi dan alternatif kunci jawaban Tema 2 kelas 5 SD halaman 71 tentang hak, kewajiban, dan tanggung jawab masing-masing anggota keluarga (ayah, ibu, kakak, adik).***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Kemendikbud Buku Tematik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah