Ingin Melanjutkan Kuliah S2 Namun Masih Bingung Pilih Jurusan? Berikut 5 Jurusan yang Dinilai Menguntungkan

- 5 Juni 2021, 09:55 WIB
Ilustrasi kuliah.
Ilustrasi kuliah. /Pixabay.com/Gerd Altmann

SEPUTAR LAMPUNG – Melanjutkan studi hingga jenjang S2 mungkin menjadi impian banyak orang.

Namun untuk bisa meraihnya memang kadang tidak mudah karena butuh waktu, usaha, juga biaya yang besar.

Mengetahui hal itu, sebagian orang mungkin ingin mempertimbangkan matang-matang jurusan S2 yang dinilai jelas menguntungkan untuk masa depan.

Berikut 5 jurusan S2 yang dinilai paling menguntungkan:

Baca Juga: Download PDF Formasi CPNS/PPPK 2021 untuk Lulusan S1 Hukum, Teknik Sipil, dan Pertanian di Kota Metro Lampung

1. Teknik Mesin

Kamu yang tertarik untuk mendesain dan membuat mesin bisa merancang angan-angan untuk kuliah dan lanjut S2 di jurusan Teknik Mesin.

Kamu yang datang dari S1 jurusan lain yang terbiasa dengan hitungan dan pelajaran sains pun bisa meneruskan studi di sana.

Setelah lulus, para mahasiswa bisa bekerja di area robot, auto research, dan sistem lainnya

2. Pajak

Hingga sekarang perpajakan masih menjadi salah satu bidang studi incaran karena memang masih sangat dibutuhkan.

Kamu pun patut dapat melanjutkan studi hingga S2 jika ingin penguasaan dan jenjang karier yang lebih luas.

Para lulusan nantinya bisa bekerja sebagai manajer, akuntan publik, dan lain-lain.

Baca Juga: 10 Quotes Ucapan Selamat Hari Lingkungan Hidup Sedunia 5 Juni 2021, Download Twibbon Gratis di Link Ini

3. Teknik Sipil

Teknik Sipil adalah ilmu yang telah dipelajari sejak zaman kuno dan masih akan berkembang selagi pembangunan masih dilakukan.

Sesuai dengan perkembangan zaman, kini teknik sipil juga mengedepankan usaha ramah lingkungan dan sistem atau struktur berbasis teknologi.

Karena masih sangat dibutuhkan, melanjutkan S2 di jurusan ini dinilai patut dijadikan investasi.

4. Managemen IT

Ilmu komputer tentu masih jadi favorit dan memang banyak dicari. Berdasarkan data, lowongan pun terbuka lebar untuk mereka yang lulus dari jurusan kuliah S2 ini.

Kamu yang andal dan bersertifikasi tinggi dalam bidang IT bukan tidak mungkin mendapat gaji fantastis.

Baca Juga: Update Terbaru Persyaratan CASN PPPK Guru 2021: Lengkap Tahapan Administrasi, Tata Cara Seleksi Tes Kompetensi

5. Bioetik

Bioetik adalah jurusan yang mempelajari gabungan ilmu obat, hukum, filosofi, dan sosiologi.
Tujuannya adalah untuk melatih mahasiswa yang nantinya akan memberikan contoh dan saran untuk desain percobaan klinis.

Lulusan S2 Bioetik bisa bekerja di rumah sakit, perusahaan farmasi, universitas, atau badan milik pemerintahan.***

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah