Inilah 4 SMA Terbaik di Pontianak Kalimantan Barat Versi LTMPT 2021 Lengkap dengan Profil Sekolahnya

5 Agustus 2022, 17:15 WIB
SMA Terbaik di Pontianak Kalimantan Barat. /smagb.sch.id /

SEPUTARLAMPUNG.COM – Pontianak merupakan ibukota provinsi Kalimantan Barat dengan luas wilayah Pontianak mencapai 107,82 km2 yang terdiri dari 6 kecamatan dan 29 kelurahan.

Kecamatan di Pontianak yang mempunyai wilayah terluas adalah kecamatan Pontianak Utara 34,52%, kecamatan Pontianak Barat 15,71%, kecamatan Pontianak Kota 14,39%, kecamatan Pontianak Tenggara 13,75%, kecamatan Pontianak Selatan 13,49% dan terakhir kecamatan Pontianak Timur 8,14%.

Adapun 4 SMA terbaik di Pontianak Kalimantan Barat berdasarkan LTMPT tahun 2021:

Baca Juga: TOP 5 SMA Negeri Terbaik di Kabupaten Gunung Kidul versi LTMPT 2021, Apakah Ada Sekolah Pilihanmu?

1. SMA Negeri 1 Pontianak

SMA Negeri 1 Pontianak memiliki tujuan yaitu siswa dapat memiliki kompetensi penguasaan konsep untuk seluruh mata pelajaran secara komprehensif dan benar sehingga mampu berkompetisi di tingkat nasional maupun internasional.

Siswa mampu menggunakan bahasa inggris sebagai alat komunikasi untuk mendapatkan pengetahuan luas.

Situs Web Sekolah: https://www.sman1-ptk.sch.id/
Alamat: Jl. Gusti Johan Idrus, Akcaya, Kec. Pontianak Sel., Kota Pontianak, Kalimantan Barat.
NPSN: 30105210

Baca Juga: Anak Perusahaan BUMN Buka Lowongan Kerja, Lulusan D3 Segera Merapat! Ini Link Pendaftarannya

2. SMA Kristen Immanuel

SMA Kristen Immanuel memiliki misi yaitu mendidik siswa menjadi manusia yang berkualitas secara akademik, fisik, mental, dan spiritual.

Serta memiliki kemampuan dan kegemaran belajar seumur hidup sehingga dapat memberi dampak bagi lingkungan sekitar dengan nilai-nilai kristiani.

Situs Web Sekolah: https://ski.sch.id/new/sma-kristen-immanuel/
Alamat: Jl. Letnan Jendral Sutoyo, Parit Tokaya, Kec. Pontianak Sel., Kota Pontianak, Kalimantan Barat.
NPSN: 30105064

3. SMA Katolik Santu Petrus

SMA Katolik Santu Petrus merupakan SMA yang memiliki misi yaitu mengembangkan suasana, sikap, dan keteladanan yang mendukung proses pendidikan.

Meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) serta memberikan penghargaan dan balas jasa yang memadai bagi guru dan karyawan agar dapat hidup layak.

Situs Web Sekolah: https://www.smapetrus.net/
Alamat: Jl. Karel Satsuit Tubun No.3, Akcaya, Kec. Pontianak Sel., Kota Pontianak, Kalimantan Barat.
NPSN: 30105074

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN Terbaru di PT Sucofindo, Banyak Posisi Dibuka, Pendaftaran Terakhir 7 Agustus 2022

4. SMA Gembala Baik Pontianak

SMA Gembala Baik Pontianak memiliki misi yaitu dapat menumbuhkan penghayatan iman kristiani dalam pikiran, perkataan dan perbuatan, menciptakan pembelajaran yang aktif, efektif, kreatif, dan komunikatif dengan memanfaatkan ilmu pengetahuan, teknologi, budaya, dan lingkungan.

Situs Web Sekolah: https://www.smagb.sch.id/
Alamat: Jl. Jenderal Ahmad Yani, Bangka Belitung Darat, Kec. Pontianak Tenggara, Kota Pontianak, Kalimantan Barat.
NPSN: 30105075

Demikian 4 SMA terbaik di Pontianak Kalimantan Barat.***

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Tags

Terkini

Terpopuler