Mengapa Bangsa Eropa Berhasrat Memonopoli Perdagangan Rempah-rempah? Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 5 SD Halaman 2

11 Februari 2022, 11:45 WIB
Ilustrasi penjajahan /pixabay/joa70

SEPUTARLAMPUNG.COM – Kunci jawaban Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas 5 SD/MI Tema 7 tentang peristiwa dalam kehidupan di bawah ini diharapkan dapat membantu orang tua dan guru dalam mengoreksi jawaban siswa.

Pada Tema 7 ini siswa akan belajar Subtema 1 Pembelajaran 1 dengan judul Peristiwa Kebangsaan Masa Penjajahan.

Bahasan materi dalam artikel ini diulas oleh Aulia Rachma Dinantika, S.Pd. Alumnus Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung.

Baca Juga: Rp1,1 Triliun Dana PIP SUDAH DITRANSFER ke Siswa SMA hingga 15 Januari 2022, Cek Status di pip.kemdikbud.go.id

Pada masing-masing materi disajikan pertanyaan dan soal yang harus dijawab siswa.

Berikut ini kunci jawaban tema 7 kelas 5 SD halaman 2:

Rempah-rempah begitu melimpah di bumi Indonesia. Melimpahnya rempah-rempah dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia.

Namun, rempah-rempah yang begitu melimpah juga membuat bangsa-bangsa di Eropa berusaha untuk menguasai perdagangannya.

Baca Juga: Benarkah Siswa SD-SMK Kategori Miskin Bisa Daftar PIP Walau Belum Punya Kartu Indonesia Pintar? Begini Caranya

1. Mengapa bangsa Eropa berhasrat memonopoli perdagangan rempah-rempah?

Jawaban:

Bangsa Eropa berhasrat memonopoli perdagangan rempah-rempah karena harga jual rempah-rempah di Eropa pada waktu itu sangat tinggi.

2. Seberapa tinggikah nilai ekonomis rempah-rempah di mata bangsa-bangsa Eropa?

Jawaban:

Harga rempah-rempah semahal emas. Masyarakat Eropa sangat membutuhkan rempah-rempah untuk industri obat-obatan.

Baca Juga: Kunci Jawaban PAI Kelas 7 SMP Halaman 122 123 Soal Uraian, Apa yang Kamu Ketahui tentang Empati?

3. Apa hubungan rempah-rempah dan penjajahan di Indonesia?

Jawaban:

Jatuhnya Konstantinopel ke tangan bangsa Turki pada tahun 1453 menyebabkan bangsa Eropa mengalami kesulitan medapatkan rempah-rempah.

Oleh karena itu, mereka berusaha mencari sendiri daerah penghasil rempah-rempah dengan melakukan penjelajahan-penjelajahan samudra dan penjajahan terhadap negara-negara yang kaya rempah-rempah.

*) Dislaimer: Jawaban dalam artikel ini hanya sebagai referensi belajar. Untuk pertanyaan yang bersifat terbuka, siswa dapat mengembangkan jawaban yang lebih baik.***

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Tags

Terkini

Terpopuler