Tema dan Logo Hari Guru Nasional 25 November 2021 dari Kemendikbud, Ini Makna Logo HGN 2021

24 November 2021, 09:20 WIB
Tema dan logo Hari Guru Nasional 25 November 2021. /Kemendikbud

SEPUTARLAMPUNG.COM – Apakah tema dan logo Hari Guru Nasional 25 November 2021? Benarkah logo HGN 2021 yang baru dirilis Kemendikbud punya desain yang sama dengan logo HGN 2020? Lantas, apa makna logo tersebut? Simak informasinya di sini.

Tema dan logo peringatan Hari Guru Nasional 25 November 2021 telah diresmikan langsung oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud).

Sebagaimana yang diketahui, Hari Guru Nasional adalah perayaan yang juga bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (HUT PGRI) yang tahun ini memasuki usia ke-76.

Baca Juga: Jadwal Match Indonesia Open 2021 Hari Ini, Berikut Link Live Streaming di MNC TV, iNews Mulai Pukul 11.00 WIB

Kita semua tahu bahwa guru adalah sosok pahlawan tanpa tanda jasa, yang berperan tidak hanya sebagai pendidik di bangku sekolah, tetapi juga merupakan orang tua kedua bagi kita semua.

Peringatan Hari Guru Nasional adalah bagian dari kegiatan yang diadakan tahunan untuk mengenang, menghargai dan mengapresiasi jasa para guru di Indonesia.

Sejarah Hari Guru ini pun sangat erat kaitannya dengan perjuangan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), dalam mengupayakan pendidikan untuk masyarakat sejak zaman penjajahan Belanda.

Kemudian, untuk mengenang jasa dan perjuangan itu, pemerintah Indonesia menetapkan hari lahir PGRI yang jatuh pada 25 November 1945 sebagai Hari Guru Nasional.

Hal ini tertuang dalam Keputusan Presiden Kepres) Nomor 78 Tahun 1994.

Baca Juga: Apa Manfaat yang Didapat Indonesia dengan Letak Geografis yang Strategis? Jawaban Tema 5 Kelas 5 Halaman 121

Setiap tahun, pada perayaan Hari Guru Nasional akan selalu ada tema yang diangkat. Untuk tahun ini, tema Hari Guru Nasional yang diusung adalah adalah "Bergerak dengan hati, pulihkan pendidikan".

Logo Hari Guru Nasional 25 November 2021

Kemendikbud telah resmi menetapkan logo Hari Guru Nasional untuk peringatan Hari Guru 25 November 2021 mendatang.

Logi ini diambil berdasarkan pemenang sayembara desain HGN 2020 atas nama Teguh Prasongko E.

Bagi Anda yang ingin mendapatkan logo HGN ini bisa mengunduhnya melalui laman Kemendikbud atau mengunjungi link berikut ini: KLIK DI SINI

Makna Logo Hari Guru Nasional 25 November 2021

Logo Hari Guru Nasional Ini menggambarkan semangat belajar yang tetap membara di tengah kondisi pandemi Covid-19 saat ini.

Elemen-elemen desain yang tertuang di dalam logo adalah terdiri dari figur bapak guru, ibu guru, siswa dan siswi.

Dalam logo itu tampak para figur sedang memakai masker. Namun tetap tampak antusias dan ceria dalam menjalankan proses Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

Baca Juga: CONTOH Naskah Pidato Hari Guru Nasional 2021, Beserta Link Twibbon HUT PGRI ke-76 dan Caption Ucapan Selamat

Selain itu terlihat juga adanya pemanfaatan teknologi, yang digambarkan dengan simbol-simbol wi-fi, smartphone, laptop, serta aplikasi telekonferensi, yang memiliki hubungan erat dengan kondisi saat ini, di mana alat-lat itu banyak dimanfaatkan sebagai alat penunjang kegiatan belajar mengajar.

Dalam logo juga ada bentuk hati, yang menggambarkan seluruh komponen pendidikan mulai dari guru, murid, hingga orang tua, yang bersinergi bersama menciptakan semangat belajar yang merdeka.

Lambang hati itu juga menggambarkan tentang proses belajar mengajar dan keterlibatan orang-orang di dalamnya yang penuh cinta untuk bisa memberikan hasil terbaik bagi dunia pendidikan di Indonesia.

Demikian informasi mengenai tema dan logo peringatan Hari Guru Nasional 25 November 2021.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler