Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 4 SD/MI Halaman 107 108 109 Subtema 3 Pembelajaran 1 Materi Keseimbangan Ekosistem

21 Maret 2021, 14:15 WIB
Pembahasan soal dan kunci jawaban tematik untuk kelas 4 tema 9 SD/MI. /Seputar Lampung

SEPUTAR LAMPUNG - Pada pembahasan buku tematik kali ini akan menjawab materi subtema 3 pembelajaran 1 materi Dampak Perubahan Lingkungan yang Disebabkan oleh Manusia terhadap Keseimbangan Ekosistem, seperti Penebangan dan pembakaran hutan, Penggunaan bahan-bahan kimia dan pestisida secara berlebihan, Eksploitasi sumber daya laut, Perpindahan penduduk, Penggunaan kendaraan bermotor, Perburuan liar, Perusakan terumbu karang.

Dikutip dari buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Untuk SD/MI Kelas 4 (Tema; 9), Berjudul Praja Muda Karana, Cetakan Ke-3, 2016 (Edisi Revisi), Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, yang hak ciptanya dimiliki oleh Dinas Pendidikan Nasional, yang untuk selanjutnya, buku - buku tersebut diubah dalam bentuk buku digital (ebook).

Berikut kunci jawaban kelas 4 SD tema 9 Subtema 3 pada pembelajaran 1 halaman 107 108 109 bisa digunakan orang tua sebagai panduan untuk mengoreksi soal latihan yang siswa kerjakan.

Baca Juga: Laki-laki Harus Peka! Ini 5 Bahasa Tubuh Wanita saat Diam-diam Menyukai Pria, Salah Satunya Sering Menatap

Kunci Jawaban Kelas 4 Tema 9 Halaman 107

Kamu telah membaca bacaan "Dampak Perubahan Lingkungan yang Disebabkan oleh Manusia terhadap Keseimbangan Ekosistem". Temukan informasi-informasi penting pada bacaan tersebut. Selanjutnya, lakukan latihan berikut.

Lengkapilah peta pikiran berikut.

Manusia dan Lingkungan

1. Kegiatan yang dilakukan manusia bisa berdampak pada lingkungan. Apa maksudnya?
2. Apa saja kegiatan manusia yang bisa merusak ekosistem lingkungan?
3. Apa arti penting lingkungan bagi manusia?

Jawaban:

1. Maksudnya adalah semua keperluan manusia tersedia di alam, seperti sandang, papan dan pangan. Manusia harus bijak mengelola alam, mulai dari pembukaan lahan dan penanaman pohon, serta kegiatan lainnya dengan bijak agar alam bisa menyuplai semua kebutuhan manusia untuk jangka panjang.

2. Kegiatan manusia yang bisa merusak ekosistem lingkungan alam adalah Penebangan dan pembakaran hutan, Penggunaan bahan-bahan kimia dan pestisida secara berlebihan, Eksploitasi sumber daya laut, Perpindahan penduduk, Penggunaan kendaraan bermotor, Perburuan liar, Perusakan terumbu karang.

3. Lingkungan bagi manusia sangat penting, sebab adanya lingkungan semua kebutuhan manusia tercukupi secara lengkap di alam, seperti tempat tinggal, tempat melakukan segala kegiatan, dan tempat manusia untuk memperoleh sumber daya alam.

Baca Juga: Tahukah Anda, Tidur Menggunakan Kaos Kaki Ternyata Sangat Baik untuk Tubuh? Simak 6 Manfaatnya Berikut Ini

Kunci Jawaban Kelas 4 Tema 9 Halaman 108

Buatlah laporan hasil wawancaramu seperti contoh dalam kotak berikut.

LAPORAN HASIL WAWANCARA

Nama : Andi

Pertanyaan yang diajukan: Apa saja perilaku dan kegiatan orang-orang di sekitar tempat tinggalmu yang dapat merusak lingkungan?

Hasil Wawancara:

Nama Narasumber

1. Riyan: Menurut saya, masih ada di lingkungan tempat tinggal saya yang membuang sampah sembarangan, sehingga menyebabkan sungai tercemar sampah rumah tangga dan sampah plastik lainnya.

2. Andre: Menurut saya, Masyarakat masih ada yang tidak memperdulikan lingkungan, seperti menebang pohon dalam jumlah yang banyak, sehingga dapat menyebabkan longsor dan banjir saat musim penghujan.

3. Ani: Menurut saya, masyarakat di lingkungan sekitar saya, terutama bapak-bapak masih membuang puntung rokok sembarangan, seperti di jalan atau di halaman rumah orang. Padahal, saat musim kemarau bisa menyebabkan kebakaran.

Nah, adik-adik bisa menyesuaikan jawaban yang ditemui di lingkungan tempat tinggal adik-adik. Jawaban di atas hanya sebagai panduan adik-adik untuk mengerjakan soal tersebut.

Selamat Mencoba.

Baca Juga: Angka kematian Akibat Covid-19 di Lampung Lampaui Rata-rata Nasional, Ketua Satgas Covid-19 'Heran'

Kunci Jawaban Kelas 4 Tema 9 Halaman 109

Lengkapilah tabel tentang aturan hemat energi di rumah. Berikan tanda () apabila kamu melakukannya.

 

Tabel 1

Tabel 2

Demikian pemaparan soal kelas 4 SD tema 9 Pembelajaran 1 halaman 107 108 109 . Jangan lupa nantikan ulasan artikel selanjutnya yang disertai soal dan kunci jawaban lengkap, kemudian dibahas secara simple dan praktis.

*) Disclaimer: Pembahasan dan kunci jawaban dalam artikel ini hanya merupakan panduan bagi orang tua dalam mendampingi putra-putrinya belajar di rumah. Untuk pertanyaan yang bersifat terbuka, jawaban di atas tidak bersifat baku. Orang tua dan siswa bisa mengembangkan jawaban lain yang dirasa lebih relevan.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Buku Tematik Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler