Ada Kopi Flores Hingga Situs Purbakala, Berikut Daftar Potensi Wisata di 'The Next Bali', Nusa Tenggara Timur!

- 31 Mei 2021, 19:00 WIB
Potensi wisata NTT yang disebut sebagai the next Bali.
Potensi wisata NTT yang disebut sebagai the next Bali. /PIXABAY/Sixto Harson

Majalah dari Jerman pun turut menjuluki NTT sebagai pulau terindah sedunia. Ia dikenal memiliki alam yang cantik yang membuat orang terpesona.

NTT sebagai salah satu objek wisata yang menjadi favorit wisatawan lokal maupun mancanegara, dengan Pulau Flores yang menjadi daya tariknya.

Baca Juga: Ingin Melupakan Mantan Pacar dalam Waktu Singkat? Berikut 7 Tipsnya, Jangan Dilanggar dan Harus Konsisten!

Oleh-oleh khas berupa kopi flores hingga kain tenun bisa Anda dapatkan di sana. Banyak masyarakat lokal yang masih menekuni berbagai potensi lokal.

Kekhasan rasa yang dimiliki kopi flores membuatnya berbeda dengan kopi lainnya, begitu pula dengan kain tenunnya.

Dilansir dari Ringtimes Bali dalam artikel "Simak Kekayaan Potensi Wisata NTT, Disebut Menjadi 'The Next Bali'", selain buah tangan, Gua Liang Bua yang terletak di Dusun Rampasasa, Desa Liangbua, Kecamatan Ruteng, Kabupaten Manggarai, Flores ini sangat patut dikunjungi. 

Baca Juga: Download Formasi CPNS /PPPK 2021 Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara dan Persyaratannya

Terkenal sebagai salah satu situs purbakala penting, gua ini menyita perhatian dunia arkeologi.

Telah ditemukan fosil Homo Floresiensis di Gua Liang Bua. Namun, temuan ini bukanlah fosil biasa, melainkan fosil dari manusia purba yang berukuran kecil atau kerdil.

Fosil ini berukuran 100 centimeter dan memiliki berat 25 kilogram. Data ini didapat dari penelitian University of New England Australia pada tahun 2001.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Ringtimes Bali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah