Fabio Lefundes Waspadai Pemain Ini saat Timnya Lawan Persija pada Pertandingan BRI Liga 1 Pekan ke-10

- 17 September 2022, 12:20 WIB
Fabio Lefundes. /Instagram/Madura United FC
Fabio Lefundes. /Instagram/Madura United FC /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Pelatih Madura United Fabio Lefundes meminta timnya untuk mewaspadai penyerang Persija Jakarta yakni Michael Krmencik saat kedua tim bertemu pada pekan ke-10 Liga 1 Indonesia di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu, 17 September 2022.

Dikutip dari situs resmi Liga Indonesia, Lefundes menjelaskan Krmencik perlu diwaspadai agar dapat mencegah aksi pemain asal Republik Ceko tersebut untuk mencabik pertahanan timnya.

Meski begitu, Lefundes juga mengatakan timnya harus tetap waspada kepada pemain Persija Jakarta lainnya agar tidak bisa memberikan kesulitan kepada Laskar Sape Kerrab.

"Penyerang mereka (Persija Jakarta) memang sedang on fire. Kami harus waspadai itu, termasuk pemain-pemain lain. Saya akan siapkan untuk meredamnya. Kami upayakan bisa lakukan itu nanti di rumah mereka," ujar Lefundes.

Baca Juga: Resmi! BSU 2022 Tahap 2 Cair setelah Kemnaker Validasi Data dari BPJS Ketenagakerjaan, Ini Bocoran Tanggalnya

Kewaspadaan Lefundes terhadap Krmencik itu karena mantan pemain Club Brugge tersebut tengah dalam tren bagus pada beberapa laga terakhir.

Pada tiga pertandingan terakhir di Liga 1, empat gol Persija tercatat lahir dari upaya Krmencik di mana saat itu skuad Macan Kemayoran mampu mengalahkan Arema FC 1-0, Bhayangkara FC 2-1 dan Barito Putera 1-0.

Di sisi lain, Madura United juga memiliki modal bagus jelang laga menghadapi Persija.

Pasalnya pada tiga pertandingan terakhirnya, mereka selalu mencatatkan kemenangan dengan mengalahkan Persikabo 1973, Persita Tangerang serta Bhayangkara FC.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah