Profil Nyck de Vries, Juara Bertahan Formula E Asal Belanda Berdarah Indonesia, Pernah Tinggal di Malang?

- 4 Juni 2022, 13:30 WIB
Profil Nyck de Vries, sang juara bertahan Formula E asal Belanda yang beradarah Indonesia
Profil Nyck de Vries, sang juara bertahan Formula E asal Belanda yang beradarah Indonesia //FIA Formula E

Profil dan perjalanan karier Nyck de Vries sang juara bertahan Formula E

Masih dari laman FIA Formula E, Nyck de Vries merupakan seorang pembalap kelahiran Sneek, Belanda.

Ia menunjukkan bakat balapnya sejak usia dini, yakni ketika menajdi pembalap kar dan Ia berhasil keluar sebagai juara Karting World Championship 2010 dan 2011.

Dalam kejuaraan tersebut, Nyck de Vries menunjukkan kepiawaiannya mengendarai Formula Renault 2.0.

Pada 2014, ia kembali mencatatkan diri sebagai juara Formula Renault 2.0 Alps dan Formula Renault 2.0 Eurocup. Pada tahun berikutnya, ia berhasil finis di posisi ketiga dalam seri balap Formula Renault 3.5.

Baca Juga: Gelombang PHK Mulai Menyerang Perusahaan Dalam dan Luar Negeri, Elon Musk Bakal Pecat 10 Persen Karyawan Tesla

Kemudian, pada 2016 Nyck de Vries membuat lompatan dengan masuk ke kelas Grand Prix dan bergabung bersama ART Grand Prix. Ia pun berhasil masuk ke kelas Formula 2 pada 2017 di bawah naungan tim Rapax dan Racing Engineering.

Ia meraih kemenangan perdananya di Monaco dan menutup tahun debutnya di posisi ketujuh.

Ia lanjut melaju ke Formula 1 dengan bergabung di tim Prema Racing pada 2018 dan kembali menunjukkan kehebatannya dengan mengakhiri musim di posisi keempat.

Nyck de Vries kembali ke dalam naungan ART Grand Prix saat berlaga di kelas Formula 2 pada 2019 hingga terus menorehkan kemenangan yang memukau.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: FIA Formula E


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x