Indonesia Juara 2 Piala AFF 2020, Ini Jumlah Hadiah Timnas Indonesia dan Daftar Lengkap Pemenang Penghargaan

- 2 Januari 2022, 20:30 WIB
Indonesia juara 2 Piala AFF 2020/
Indonesia juara 2 Piala AFF 2020/ /Kolase Instagram/@pssi

SEPUTARLAMPUNG.COM - Gelaran Final Piala AFF 2020 telah resmi usai pada Sabtu malam, 1 Januari 2022, dengan Thailand sebagai juara usai mengalahkan Indonesia.

Pada leg pertama yang berlangsung 29 Desember 2021 lalu, Timnas Indonesia dikalahkan Thailand 4-0. Hal ini membuat perjuangan skuad Garuda di leg kedua lebih berat untuk bisa menyamakan kedudukan atau menang dari Thailand.

Kemudian, pada leg kedua final Piala AFF, yang kembali dilangsungkan di National Stadium Singapura pada 1 Januari 2022, permainan Timnas Indonesia tampak memukau dengan berhasil bermain imbang 2-2 melawan Thailand.

Baca Juga: Ini Daftar Tanggal Merah dan Hari Penting Bulan Januari-Februari 2022 di Indonesia, Simak Selengkapnya

Pada pertandingan itu Indonesia berhasil mencetak gol pertamanya di menit ke-7 lewat aksi dari Ricky Kambuaya. Hal inilah yang makin membuat Timnas Indonesia dibakar semangat dan asa untuk memberikan yang terbaik bagi Indonesia.

Sayangnya, perjuangan itu belum bisa menjadikan Indonesia juara Piala AFF 2020 karena kalah agregat dari Thailand 6-2.

Kendati demikian, pujian dan ungkapan bangga justru banyak diterima Timnas Indonesia setelah melihat aksi mereka di leg 2 final Piala AFF 2020. Menjadi runner up untuk keenam kalinya di AFF adalah prestasi membanggakan mengingat, para pemain yang usianya masih sangat muda.

Sebelumnya timnas Indonesia telah menorehkan prestasi tebaik sebagai runner-up Piala AFF pada tahun 2000, 2002, 2004, 2010, dan 2016.

Baca Juga: Peringkat FIFA untuk Timnas Indonesia, Thailand, Vietnam, dan Negara ASEAN Lain usai Piala AFF 2020

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x