Lagi, Cabor Para Bulutangkis Kembali Sumbang 2 Medali untuk Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020

- 5 September 2021, 10:15 WIB
Kolase foto Leani Ratri Oktila dan Fredi Setiawan.*
Kolase foto Leani Ratri Oktila dan Fredi Setiawan.* /Tangkap Layar Instagram @npcindonesia.*

SEPUTARLAMPUNG.COM - Raihan mendali Paralimpiade Tokyo 2020 kembali disumbangkan dari cabang olahraga Para Bulutangkis.

Kali ini, Fredy Setiawan dan Leani Ratri Oktila yang turun di nomor tunggal putra dan tunggal putri SL4 berhasil sumbangkan 1 perak dan 1 perunggu untuk Indonesia.

Leani Ratri Oktila yang digadang-gadang bisa kembali menyumbangkan emas untuk Indonesia terpaksa harus puas dengan perolehan Medali Perak setelah kalah set dari wakil China, Cheng He Fang.

Ratri awalnya kalah skor tipis dari Cheng He Fang pada set pertama yakni 19 - 21. Kemudian dia berhasil unggul di gim kedua dengan skor 21-17.

Namun, pada set ketiga, baik Ratri maupun He Fang saling kejar-kejaran skor dan Ratri harus rela merelakan keinginannya untuk memberikan emas kedua bagi Kontingen Indonesia. Ratri kalah 21-16.

Baca Juga: Tips Raih Passing Grade Tinggi dalam Seleksi PPPK Guru 2021, Cukup Kuasai 4 Bocoran Materi Soal Ini!

Di sisi lain, Fredi Setiawan yang Kemarin, (4/9/2021) sempat kalah di babak semifinal kembali bangkit melawan Tarun wakil dari India di nomor tunggal putra SL4.

Fredi yang tampil penuh percaya diri sukses memenangkan pertandingan dua set langsung dengan skor 21-17 dan 21-11.

Dengan raihan tersebut, total sumbangan medali dari cabang para bulutangkis ada 5 medali.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Instagram NPC Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah