Berita Terbaru Olimpiade Tokyo 2020: Greysia Poli dan Apriyani Rahayu Catatkan Sejarah Badminton Indonesia

- 31 Juli 2021, 11:23 WIB
Gresia Poli dan Apriyani Rahayu berhasil lolos ke babak final ganda putri Olimpiade Tokyo.
Gresia Poli dan Apriyani Rahayu berhasil lolos ke babak final ganda putri Olimpiade Tokyo. /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Hari ini 31 Juli 2021, merupakan hari yang bersejarah bagi dua atlet Badminton ganda putri Indonesia yang ikut bertarung dalam Olimpiade Tokyo 2020, Gresia Poli dan Apriyani Rahayu.

Pada babak semifinal ganda putri Olimpiade Tokyo, Gresia/Apriyani berhasil mengalahkan pasangan asal Korea Selatan, Shin Seung-Chan/Lee So-Hee.

Pasangan Shin Seung-Chan/Lee So-Hee sendiri merupakan ganda putri terbaik peringkat ke-empat dunia.

Baca Juga: Link Daftar Online BPUM Tahap 3 di Bulan Agustus 2021: Cek Jadwal Pencairan BLT UMKM

Pertarungan yang berlangsung antara Gresia/Apriyani dan Shin Seung-Chan/Lee So-Hee berlangsung cukup sengit.

Dalam pertandingan itu Gresia/Apriyani memenangkan 2 set sekaligus. Pada set pertama Gresia/Apriyani berhasil menang dengan skor 21-19 dan pada set kedua mereka berhasil menang dengan skor 21-17.

Dengan kemenangan ini pasangan Gresia-Apriyani tinggal selangkah lagi meraih emas di babak final menghadapi lawan berikutnya.

Ucapan-ucapan selamat pun tak henti-hentinya mengalir bagi kedua finalis tersebut.

Dilansir dari akun instagram @timindonesiaofficial, netizen beramai-ramai mengucapkan selamat serta memberikan semangat kepada Gresia dan Apriyani di kolom komentar salah satu postingan akun tersebut.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x