Jarang Tampil Bersama di Depan Publik, Ini Sosok Suami Puan Maharani yang Ternyata Seorang Pengusaha

- 6 Oktober 2020, 14:26 WIB
Puan Maharani Ketua DPR RI/Sumber/Foto/ANTARA. Berikut Pasal Kontroversial di UU Cipta Kerja, diantaranya Menghapus Hak PHK Pekerja.
Puan Maharani Ketua DPR RI/Sumber/Foto/ANTARA. Berikut Pasal Kontroversial di UU Cipta Kerja, diantaranya Menghapus Hak PHK Pekerja. /ANTARA

SEPUTAR LAMPUNG - Pengesahan Undang-Undang Cipta Kerja memunculkan banyak kontroversi.

Sejumlah tokoh disorot terutama mereka yang dianggap bertanggung jawab dalam pengesahan UU tersebut.

Salah satunya adalah Puan Maharani sebagai ketua DPR RI. Tokoh satu ini turut menjadi salah satu trending di Twitter.

Banyak kritik diberikan netizen. Ada pula yang membandingkan sikapnya sekarang dengan sikapnya dan partainya sebelum berkuasa yang dinilai kontradiktif.

 Baca Juga: Bukan Artis, Keluarga Ini Jadi Youtuber Terkaya di Indonesia dengan Penghasilan 120 Miliar Setahun

 

Pembahasan mengenai Puan Maharani tak hanya sampai pada peran dan sikapnya dalam pengesahan UU Cipta Kerja. Jumlah harta kekayaan dan bahkan keluarganya juga diulik.

Sebagaimana diketahui, publik jarang melihat putri Megawati ini jalan bersama pasangannya. Anda mungkin penasaran, siapakah suami Puan Maharani?

Dikutip dari Zonajakarta.com dan Warta Ekonomi, Suami Puan Maharani ternyata bukan orang sembarangan.

Ia adalah Hapsoro Sukmonohadi atau lebih populer dikenal dengan Happy Hapsoro.

Baca Juga: Menakutkan! Bukan 35 Juta, WHO Prediksi 10 Persen dari 7,7 Miliar Penduduk Bumi Terinfeksi Covid-19

Dia merupakan putra pengusaha property dan jasa forwarding Bambang Sukmonohadi. Mengikuti jejak sang ayah, Happy Hapsoro juga memiliki kondominium di kawasan bekas Bandara Kemayoran, Jakarta Pusat, bernama Blossom Residence.

Happy juga menggeluti bisnis minyak dan gas bumi serta memiliki perusahaan bernama Odira Energy Persada. Pada perusahaan itu, dia menduduki kursi komisaris.

Adapun perusahaan lain yang dikelolanya adalah operator hotel jaringan merek Red Planet, PT Red Planet Indonesia Tbk dan PT Pusako Tarinka Tbk. Pada perusahaan itu, dia menduduki kursi presiden komisaris.

Baca Juga: Istimewa, Ustadz Adi Hidayat Jelaskan 4 Keutamaan Sholat Tahajud yang Tidak Dimiliki Sholat Lain

Berdasarkan data dari Reuters, Happy juga pernah menduduki kursi Presiden Direktur PT Odira Energy Buana, Komisaris PT Prima Utama Mandiri, Direktur PT Vetira Prima Perkasa, Presiden Komisaris PT Rukun Raharja Tbk.

Selain itu juga Komisaris PT Meteor Mitra Mandiri, Direktur PT Pink Sport Indonesia, dan Presiden Komisaris PT Triguna Internusa Pratama (anak usaha PT Rukun Raharja Tbk).

PT Rukun Raharja TBK sendiri merupakan perusahaan miliknya yang bergerak di bidang jasa pertambangan. Sebelumnya perusahaan dikabarkan berencana membeli kembali (buyback) ratusan juga saham perusahaan dengan nilai maksimal mencapai Rp40 miliar.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Zona Jakarta Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah