Ramai Aksi Boikot, Ini Referensi Brand Lokal Mulai Makanan hingga Kecantikan untuk Gantikan Produk Pro Israel

- 2 November 2023, 11:55 WIB
Atas agresi militer dan genosida yang dilakukannya, kini ramai aksi boikot produk pro Israel di berbagai negara termasuk Indonesia. Ini daftar beberapa alternatif produk brand lokal yang bisa dipilih.
Atas agresi militer dan genosida yang dilakukannya, kini ramai aksi boikot produk pro Israel di berbagai negara termasuk Indonesia. Ini daftar beberapa alternatif produk brand lokal yang bisa dipilih. //Reuters/Mussa Qowasma

SEPUTARLAMPUNG.COM – Dampak dari serangan bertubi-tubi zionis Israel ke Palestina dan jalur Gaza menimbulkan kemarahan luar biasa warga dunia, terutama Indonesia.

Salah satu tindakan yang kini dilakukan sebagai bentuk protes dan kecaman atas tindak kejahatan genosida yang dilakukan kepada Palestina, hingga merenggut banyak nyawa warga itu adalah seruan aksi boikot produk pro Israel.

Melansir laman Al Jazeera, hingga Rabu, 1 Novembe 2023, akibat agresi militer ini, lebih dari 8.000 nyawa warga Palestina telah syahid dan ribuan orang terluka.

Seruan aksi boikot produk pro Israel ini terus meluas tidak hanya di Indonesia yang memang ada hubungan kedekatan tersendiri dengan Palestina, tetapi juga terjadi di berbagai negara dunia.

Baca Juga: Anak-Anak di Gaza Menulis Nama di Tubuh agar Bisa Diidentifikasi Jika Meninggal saat Serangan Israel

Tindakan melalui aksi boikot produk pro Israel ini dianggap sebagai salah satu dukungan bagi warga Pelestina.

Masyarakat yakin bahwa melalui aksi boikot besar-besaran ini, maka akan berdampak pada ekonomi Israel dan sekutunya.

Selain itu, dengan adanya aksi boikot produk proIsrael, maka kita juga telah memberi dukungan untuk kemajuan UMKM lokal, yang kualitasnya juga tak diragukan lagi.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x