Informasi Tarif Tol Melalui Aplikasi Travoy, Dengan Fitur yang Tersedia Membuat Perjalanan Mudik Semakin Aman

- 12 April 2023, 19:30 WIB
Aplikasi Travoy membantu memberi informasi tentang jalan tol pada para pemudik.
Aplikasi Travoy membantu memberi informasi tentang jalan tol pada para pemudik. /Travoy

SEPUTARLAMPUNG.COM - Masyarakat yang ingin mudik tahun ini tidak perlu takut lagi perjalanannya terhambat. Kini ada aplikasi Travoy dari Jasa Marga yang akan membantu memberi informasi seputar jalan tol yang akan dilalui para pemudik.

 

Travoy (Travel With Comfort and Joy) hadir sebagai asisten digital yang dapat membuat perjalanan di jalan tol menjadi lebih aman dan nyaman.

Salah satu fitur aplikasi layanan Travoy gaitu Panic Shake dapat digunakan ketika membutuhkan bantuan darurat dari petugas operasional jalan tol.

Baca Juga: Resep Opor Ayam Super Gurih, Menu yang Wajib Ada Tiap Lebaran!

Kemudian ada fitur Tarif Tol. Dimana fitur ini menyediakan informasi Tarif Tol sesuai dengan golongan kendaraan pengguna jalan.

Selain itu, memesan derek juga jauh lebih mudah karena terdapat fitur Derek Online untuk pemesanan derek hingga pemantauan progres laporan dan lokasi derek secara real time di aplikasi yang saat ini masih terbatas untuk digunakan di wilayah Jabotabek.

Pengguna jalan dapat memantau secara langsung saat itu juga (live) lalu lintas dari CCTV yang ada di Jalan Tol Jasa Marga Group.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x