Hindari Obat Paracetamol Sirup, Kemkes Ungkap Gejala Awal Gagal Ginjal Akut Misterius yang Menyerang Anak-anak

- 19 Oktober 2022, 06:00 WIB
Ilustrasi anak sakit.
Ilustrasi anak sakit. /FREEPIK

SEPUTARLAMPUNG.COM - Munculnya penyakit gagal ginjal akut misterius yang menyerang sejumlah anak di Afrika dan Indonesia, menimbulkan kekhawatiran masyarakat.

Catatan yang dimiliki Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), ada 192 gagal ginjal akut dari total 20 provinsi di Indonesia sejak Januari 2022 hingga saat ini, dengan pasien terbanyak pada usia balita.

Di DKI Jakarta tercatata ada 50 kasus, Jawa Barat 24 kasus, Jawa Timur 24 kasus, dan Sumatera Barat 21 kasus.

Baca Juga: 20 Twibbon Hari Santri Nasional 22 Oktober 2022 Lengkap Quotes Menyentuh Hati, Ini Cara Pasang ke Media Sosial

IDAI menyarankan untuk menghindari obat seperti paracetamol sirup untuk mengatasi demam pada anak-anak. Selain itu, pihaknya juga melarang penggunaan obat tersebut tanpa pengawasan dari dokter.

"Pakai cara konservatif dulu. Kecuali ada komorbid seperti asam, pneumonia itu butuh obat serius. Kalau batuk dan pilek karena cuaca, cukup istirahat, cukup jangan gunakan antibiotik," kata Ketua Pengurus Pusat IDAI, Piprim Basarah Yanuarso dikutip dari Pikiran-Rakyat.com.

 

Sementara Kementerian Kesehatan (Kemkes) sedang berupaya menganalisis penyebab ratusan kasus gagal ginjal akut misterius.

Kemkes juga menyebutkan gejala awal gagal ginjal akut yang menyerang anak-anak dan perlu diwaspadai oleh orang tua.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x