Program Kartu Prakerja 2022 Segera Usai, Perhatikan Hal Ini agar Tetap Jadi Penerima pada Skema Semi Bansos

- 12 Oktober 2022, 14:30 WIB
Program Kartu Prakerja 2022.
Program Kartu Prakerja 2022. /Instagram.com/@prakerja.go.id

SEPUTARLAMPUNG.COM – Program Kartu Prakerja 2022 akan mengakhiri peran gandanya sebagai program peningkatan skill dan bantuan sosial. Karena itu, masyarakat yang masih tetap ingin jadi bagian penerima pada skema semi bansos agar memerhatikan hal penting berikut.

Pengumuman akan segera berakhirnya program Kartu Prakerja 2022 ini diinformasikan langsung oleh PMO Kartu Prakerja melalui unggahan di akun Instagram resmi @prakerja.go.id.

"Enggak mau kehilangan kesempatan terakhir jadi penerima manfaat Kartu Prakerja di Skema Semi Bansos? Perhatikan hal-hal ini,” bunyi keterangan di foto unggahan Instagram tersebut, seperti dikutip Seputarlampung, Rabu, 12 Oktober 2022.

Baca Juga: Diisukan Akan Segera Menikah, Akhirnya Happy Asmara Bagikan Momen Bahagianya Bersama Pasangan

Melansir keterangan yang dijabarkan melalui Instagram Kartu Prakerja tersebut, berikut beberapa hal penting yang perlu diperhatikan sebelum Kartu Prakerja skema semi bansos ini berakhir:

1. Lakukan pendaftaran jika sudah dibuka;

2. Lakukan pendaftaran sendiri, tanpa perlu bantuan orang lain;

3. Baca instruksi secara perlahan;

4. Isi data dan informasi dengan benar, tepat, dan jujur;

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x