Presiden Jokowi Pakai Baju Adat Dolomani dari Buton Sulawesi Tenggara di Upacara HUT RI ke-77, Apa Maknanya?

- 17 Agustus 2022, 11:30 WIB
Presiden Jokowi memakai baju adat Dolomani dari Buton, Sulawesi Tenggara saat HUT RI ke-77
Presiden Jokowi memakai baju adat Dolomani dari Buton, Sulawesi Tenggara saat HUT RI ke-77 /Setkab

SEPUTARLAMPUNG.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memilih memakai pakaian adat Dolomani dari Buton, Sulawesi Tenggara saat menjadi inspektur upacara, pada peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan HUT RI ke-77 di Istana Merdeka, Jakarta, 17 Agustus 2022.

Seperti diketahui, Presiden Jokowi memiliki tradisi mengenakan baju adat pada peringatan ulang tahun Kemerdekaan Indonesia, di mana pada HUT RI ke-77 ini ia memilih mengenakan baju adat Dolomani dari Buton, Sulawesi Tenggara.

Terkait baju adat Dolomani dari Buton, Sulawesi Tenggara yang dipakai Presiden Jokowi itu disampaikannya saat tiba di Istana Merdeka sesaat sebelum memimpin upacara HUT RI ke-77 pada Rabu pagi.

Baca Juga: Pasang 80 Twibbon HUT RI ke 77 dan Bagikan Ucapan Spesial Hari Kemerdekaan Indonesia 2022 via Whatsapp

"Ini baju Dolomani dari Buton, Sulawesi Tenggara," kata Presiden Jokowi saat menjawab pertanyaan wartawan terkait baju adat yang dipakainya, dikutip Seputarlampung.com dari Antara News, Rabu, 17 Agustus 2022.

Saat itu, Presiden Jokowi datang dengan ditemani Menteri Sekretariat Negara, Pratikno dan sejumlah ajudan yang juga mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah.

Jokowi juga sempat bercanda saat ditanya terkait makan baju adat yang dipakainya.

"Maknanya dicari ke Buton," lanjut Jokowi sambil berseloroh saat ditanya maksud dari pemilihan baju adat tersebut.

Baca Juga: Kumpulan 8 Pantun HUT RI ke 77 Terheboh, Lucu, Menarik, Lengkap Link Twibbon 17 Agustus Beragam Pilihan

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x