Alur PPDB Jabar 2022 untuk SLB Secara Online dan Offline: Cek Syarat dan Dokumen Pendaftaran di Sini

- 29 Mei 2022, 16:15 WIB
Ilustrasi PPDB.
Ilustrasi PPDB. /Maria Nofianti/PIXABAY

SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut informasi lengkap mengenai alur Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jabar 2022 untuk SLB secara online dan offline. Ini syarat dan dokumen apa saja yang dibutuhkan siswa untuk proses pendaftaran.

SLB atau Sekolah Luar Biasa adalah lembaga pendidikan khusus bagi anak berkebutuhan khusus agar mendapatkan pendidikan sesuai kekhususannya. Kriteria siswa ini bisa mendaftar pada PPDB Jabar 2022 yang bisa dilakukan secara online dan offline.

Menurut Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Jabar Dedi Supandi, PPDB Jabar 2022 tahap 1 dimulai pada  6 Juni 2022. Siswa SLB bisa menyiapkan semua keperluan pendaftaran dari sekarang.

Hal ini sebagaimana yang disampaikan Dedi dalam keterangannya yang dikutip Seputarlampung.com dari akun Instagram Dinas Pendidikan Jawa Barat @disdikjabar, yang diunggah pada 19 Mei 2022.

Baca Juga: Profil SMAN 3 Bandung: Almamater Sekolah Ridwan Kamil dan Emmeril Kahn Mumtadz, Rekomendasi Daftar PPDB 2022

Dalam keterangan itu dijelaskan juga bahwa ada beberapa perbedaan dan perubahan pada PPDB Jabar 2022. 

Pada PPDB Jabar 2022 tidak lagi menggunakan rangking rapor. Selain itu ada penambahan jalur zonasi dari 68 menjadi 83 zonasi. Hal ini guna mengakomodasi daerah-daerah yang ada di perbatasan. 

Dalam proses pendaftaran, peserta wajib melampirkan beberapa dokumen yang telah ditetapkan sebagai syarat untuk mendaftar.

Berikut dokumen persyaratan penerimaan PPDB 2022 Jawa Barat yang harus disiapkan:

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x