CEK Sekarang juga, Dashboard Kartu Prakerja Sudah Dibuka! Ini Syarat Dapat Insentif Rp3,55 Juta di Tahun 2022

- 5 Januari 2022, 13:35 WIB
Segera cek laman Prakerja, gelombang 23 apakah sudah buka?
Segera cek laman Prakerja, gelombang 23 apakah sudah buka? /Instagram.com/@prakerja.go.id

SEPUTARLAMPUNG.COM - Cek sekarang juga link dashboard program Kartu Prakerja Gelombang 23, apakah sudah dibuka? Simak syarat dapat insentif 2022 di bawah ini.

Calon peserta dapat mengakses laman prakerja.go.id untuk melakukan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 23.

Sebelum membuka dashboard Kartu Prakerja Gelombang 23, ada baiknya memperhatikan kriteria persyaratan yang dibutuhkan agar lolos Kartu Prakerja dan dapat Rp 3,55 Juta.

Selain insentif yang didapat, Anda juga bisa memanfaatkan fitur terbaru di dashboard prakerja.go.id.

Berbagai fitur yang sangat bermanfaat, tersaji di platform Kartu Prakerja. Salah satu fitur program Kartu Prakerja adalah lowongan kerja.

Baca Juga: Link MP3 Juice - Download Lagu dari YouTube Gratis Terbaru 2022, Ini Cara Mudah Convert Video jadi MP3

Anda bisa melakukan pengecekan dengan cara klik lowongan kerja, setelah itu akan disambungkan ke portal karir.com.

Selanjutnya, klik daftar, cek email, isi data dan kemudian lamarlah. Adanya fitur tersebut, diharapkan dapat memberikan manfaat bagi penerima insentif Kartu Prakerja.

Program Kartu Prakerja 2022 merupakan program pengembangan kompetensi kerja yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja atau buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, dan atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi.

Selain itu, Kartu Prakerja gelombang 23 memiliki tujuan untuk mengembangkan kompetensi angkatan kerja, meningkatkan produktivitas dan daya saing angkatan kerja, serta mengembangkan kewirausahaan.

Dilansir dari laman prakerja.go.id. program Kartu Prakerja menjangkau 5.931.574 penerima efektif dari gelombang ke-12 hingga 22 di 2021.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah