Ini Link Pendaftaran Mudik Gratis Lebaran 2024 Naik Kapal Laut, Lengkap Syarat dan Cara Daftar, Kapan Dibuka?

27 Februari 2024, 17:15 WIB
Ilustrasi - Pendaftaran mudik gratis Lebaran 2024 naik kapal laut //pelni.co.id



SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut ini adalah link pendaftaran mudik gratis Lebaran 2024 naik kapal laut, lengkap dengan syarat dan cara daftar, mulai kapan dibuka?

Seperti diketahui, pendaftaran mudik gratis naik kapal laut dalam rangka perayaan Lebaran 2024 sangat dinantikan masyarakat Indonesia yang berada di perantauan.

Program mudik gratis naik kapal laut ini diselenggarakan oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk melakukan perjalanan mudik menggunakan moda transportasi laut.

Baca Juga: Hampir 60 Persen Suara Masuk Prabowo-Gibran Versi Real Count KPU pada 27 Februari 2024, Berapa Suara Ganjar?

Ulasan kali ini, akan membahas secara lengkap mengenai syarat, cara daftar, dan perkiraan jadwal pendaftaran dibuka untuk mudik gratis naik kapal laut Lebaran 2024.

Apabila menilik pembukaan pendaftaran mudik gratis naik kapal laut untuk Lebaran tahun lalu, dibuka 15 hari menjelang lebaran Idul Fitri.

Program mudik gratis naik kapal laut akan memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk melakukan perjalanan mudik secara gratis menggunakan kapal laut sebagai moda transportasi.

Untuk mendaftar, peserta dapat mengakses laman resmi yang disediakan oleh Kemenhub, yaitu mudikgratis.dephub.go.id.

Kemenhub biasanya mengadakan program mudik gratis naik kapal laut yang bekerjasama dengan PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni).

Peserta yang telah mendaftar secara online harus melakukan verifikasi pendaftaran sesuai jadwal yang ditentukan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 6 SD Halaman 116 117 Pendapat Isabel dan Melati Wijsen Kurikulum Merdeka

Proses verifikasi ini penting untuk memastikan keabsahan pendaftar dan memastikan bahwa kuota yang disediakan dapat dimanfaatkan secara optimal.

Selain itu, pendaftaran mudik gratis naik kapal laut juga akan dibuka secara langsung di beberapa lokasi yang telah ditentukan oleh Kemenhub.

Cara Daftar Mudik Gratis Lebaran 2024

Berikut cara daftar mudik gratis lebaran 2024, sebagaimana dilansir dari laman mudikgratis.dephub.go.id, yakni:

Kunjungi link resmi Mudik Gratis 2024 dari Kemenhub

Pilih rute perjalanan kapal laut yang dibutuhkan

Lengkapi formulir, yang meliputi data berikut:

• Kategori Penumpang
• Nama Penumpang
• Jenis Kelamin
• NIK KTP
• Tanggal Lahir
• Dokumen terkait
• Nomor handphone.

Baca Juga: Cek di Sini, Nanti Anda akan Tahu Apakah Termasuk Penerima PKH, BPNT dan Bansos Lainnya pada 2024 atau Bukan!

Pastikan data sudah benar dan lengkap, lalu klik "Submit".

Syarat Ikut Mudik Gratis Naik Kapal Laut

Adapun peserta yang diutamakan ikut program mudik gratis:

• Pendaftar berusia minimal 58 tahun ke atas
• Pelajar atau mahasiswa dengan menunjukkan Kartu Tanda Pelajar atau Kartu Tanda Mahasiswa yang masih berlaku
• Keluarga yang tidak mampu dengan menunjukkan Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari Rukun Tetangga (RT) setempat.

Berikut syarat dan ketentuan program mudik gratis dengan kapal laut:

Baca Juga: SELAMAT! Bansos Rp500.000 Cair Maret 2024 ke Rekening BRI BNI Bank Mandiri, Pemilik KIS BPJS Kesehatan Dapat?

1. Jumlah maksimal peserta dalam 1 keluarga adalah 4 orang yang terdiri dari 2 dewasa dan 2 anak.
2. Peserta mudik gratis harus sesuai dengan identitas yang digunakan pada saat melakukan pendaftaran.
3. Kuota dalam Program Mudik Gratis ini terbatas.
4. Tiket Program Mudik Gratis tidak boleh diperjualbelikan maupun dipindahtangankan.
5. Tiket Program Mudik Gratis tidak dapat dilakukan pembatalan.
6. Peserta Program Mudik Gratis yang membatalkan keberangkatan, maka tiket dianggap hangus.

Perlu diketahui, tujuan diselenggarakannya mudik gratis ini adalah untuk menurunkan tingkat kepadatan di jalan raya dan menekan angka kecelakaan lalu lintas di jalan bagi pengemudi motor,

Selain itu, mudik gratis sepeda motor dengan kapal laut ini sebagai bentuk pengenalan kepada masyarakat bahwa kapal laut bisa sebagai moda alternatif untuk mudik lebaran

Demikian informasi terbaru mengenai pendaftaran program mudik gratis Lebaran 2024 menggunakan kapal laut dari Kemenhub.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler