Cegah Kebiasaan Lupa dengan Satu Ayat Ini, Ustadz Adi Hidayat: Lupa Bisa Jadi Musibah, Sebab Ada Peran Setan

- 2 Januari 2022, 13:30 WIB
Ilustrasi orang lupa.
Ilustrasi orang lupa. /pixabay/Sammy-Sander

SEPUTARLAMPUNG.COM – Lupa merupakan kondisi di mana kita tidak ingat ketika hendak melakukan sesuatu. Biasanya keadaan ini kerap terjadi pada orang-orang berusia lanjut atau bisa juga mereka yang punya kebiasaan lupa.

Kendati demikian, lupa ini tidak bisa dianggap hal yang wajar jika kita kerap mengalaminya. Hal ini sebagaimana yang pernah diingatkan oleh Ustadz Adi Hidayat dalam sebuah kajiannya bahwa manusia wajib untuk waspada jika sering mengalami kelupaan.

Terkait masalah lupa ini, pada 2 Agustus 2021, Ustadz Adi Hidayat mengunggah kajian singkat tentang Ayat Pencegah Lupa di kanal Youtube-Nya, Adi Hidayat Official.

Baca Juga: Jadwal dan Tanggal Piala AFF U23 2022, Simak Nama Pemain Indonesia dan Hasil Drawing, Ada Malaysia, Thailand

Di video itu Ustadz Adi Hidayat mengatakan bahwa selain rahmat Allah, lupa bisa jadi juga musibah.

“Lupa bisa jadi adalah rahmat yang patut disyukuri. Tetapi juga bisa jadi musibah yang harus dievaluasi,” kata Ustadz Adi Hidayat.

Dalam sebuah hadist disebutkan, “Manusia adalah tempatnya salah dan lupa.” Meskipun demikian, hendaknya kita waspada jika lupa itu terus menerus terjadi.

Selain dapat merugikan diri sendiri, lupa juga bisa merugikan orang-orang di sekitar kita. Oleh karena itu, penting untuk menghindari dan mencegah lupa itu terjadi.

Ustadz Adi Hidayat mengatakan bahwa di dalam Al-Quran ada banyak ayat yang dapat mencegah kita dari lupa.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah