Bagaimana Cara Buang Mushaf Al-Quran yang Rusak/Sobek atau Buku yang Ada Kalimat Allah? Ini Kata Buya Yahya

- 30 November 2021, 22:00 WIB
Ilustrasi Al Quran.
Ilustrasi Al Quran. /Pexels.com/Abdulmeilk Aldawsari

SEPUTARLAMPUNG.COM – Kitab suci Al Quran dalah sebuah buku yang di dalamnya berisi kalimat-kalimat suci dan mulia dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala.

Oleh karena itu, kita harus hati-hati dalam memperlakukan Al-Quran. termasuk ketika kita hendak membuangnya karena suatu hal.

Sebagai kitab yang di dalamnya mengandung kalamullah, ia tidak bisa sembarangan diletakkan. Bahkan sobekannya pun tidak bisa dibuang begitu saja atau semabarangan seperti halnya buku lainnya.

Lantas, bagaimana jika ada bagian dari Al-Quran yang sudah rusak, sobek atau buku yang sudah tidak layak dipakai, namun di dalamnya ada kalimat Allah? Apakah tetap disimpan atau adakah cara membuangnya yang tepat?

Untuk lebih jelasnya, simak penjelasan dari Buya Yahya berikut, melalui sebuah video yang diunggah di kanal YouTube Al-Bahjah TV pada 22 April 2019, sebagaimana yang dikutip seputarlampung.com.

Baca Juga: Sering Mimpi Buruk? WASPADA, Bisa Jadi Anda Terkena Sihir, Ini Tanda lainnya Menurut Ustadz Khalid Basalamah

Dalam video tersebut, Buya Yahya mengatakan bahwa sebisa mungkin kita jangan membuangnya dulu. Akan tetapi usahakan untuk memperbaikinya sampai bisa terbaca kembali atau dalam keadaan yang lebih baik.

Selain itu, selalu letakkan Al-Quran di tempat mulia. Hal ini untuk menghidari terjadinya hal yang tidak diinginkan. Misalnya sobekan yang jatuh terinjak karena diletakkan di sembarang tempat.

Buya Yahya juga menekankan agar kita tidak membuang potongan atau sobekan dan buku-buku yang ada kalimat Allah ke dalam tempat sampah. Karena, membuangnya adalah haram dan bisa menjadi sebab murtad jika berniat untuk menghinakan.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x