Jika Pria Muslim Dapat Bidadari di Surga Kelak, Bagaimana dengan Wanita Muslimah? Simak Penjelasan Ini

- 18 November 2021, 21:30 WIB
Ilustrasi Surga.*
Ilustrasi Surga.* /Istimewa/HarianIslam.com

SEPUTARLAMPUNG.COM – Dalam Islam disebutkan bahwa pria muslim akan dilayani atau mendapatkan bidadari di surga kelak. Hal ini tentu mengundang tanya, bagaimana dengan nasib para wanita muslimah?

Perkara pria muslim yang kelak akan mendapatkan bidadari di surga ini pun secara jelas diterangkan dalam salah satu surah Al-Quran, yaitu surah Shaad ayat 52.

“Dan pada sisi mereka (ada bidadari-bidadari) yang redup pandangannya dan sebaya umurnya.”

Dalam Quran Surah Al-Waqiah ayat 35-38 Allah juga menyampaikan firmannya, yang artinya:

“Sesungguhnya Kami menciptakan mereka (bidadari-bidadari) dengan langsung dan Kami jadikan mereka gadis-gadis perawan, penuh cinta lagi sebaya umurnya, (Kami ciptakan mereka) untuk golongan kanan.”

Baca Juga: Jadwal TV MNCTV Jumat, 19 November 2021: Indonesia Masters, Kun Anta, Upin & Ipin, Kuraih Bintang

Lantas, bagaimana dengan wanita muslimah? Sebagian ulama berpendapat bahwa kelak para wanita muslimah juga akan mendapatkan kenikmatan yang sama di surga.

Salah satunya yang diungkapkan oleh cendikiawan muslim dari Mesir, Syekh Abdullah bin Samak bahwa muslimah akan menjelma sebagai perempuan jelita dan rupawan, melebihi kecantikan bidadari yang dielu-elukan.

Muslimah itu pun akan kembali ke pangkuan sang suami bila yang bersangkutan ialah sosok istri yang salehah.

Ummu Habibah pernah bertanya kepada Rasulullah SAW tentang nasib seorang istri yang menikah lebih dari sekali, karena suami pertama telah meninggal. Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam pun menjawab, “istri tersebut akan kembali kepada sang suami yang memiliki akhlak paling baik selama hidup di dunia.”

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 2 Halaman 172 173 175 179 Subtema 4: Hidup Bersih dan Sehat di Tempat Umum

Penegasan ini pun tertuang dalam surah an-Nisaa' ayat 124.

“Barang siapa yang mengerjakan amal-amal saleh, baik laki-laki maupun wanita sedang ia orang yang beriman, maka mereka itu masuk ke dalam surga dan mereka tidak dianiaya walau sedikit pun.”

Muslimah yang bersuami di dunia, maka ia akan dipertemukan kelak di akhirat, seperti penegasan yang tertuang dalam Quran Surah al-Mu'min ayat 8 berikut:

“Ya Tuhan kami, dan masukkanlah mereka ke dalam surga 'Adn yang telah Engkau janjikan kepada mereka dan orang-orang yang saleh di antara bapak-bapak mereka, dan istri-istri mereka, dan keturunan mereka semua. Sesungguhnya Engkaulah yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana.”

Dalam beberapa literature disebutkan, bahwa selama suami saleh, sang istri akan kembali diperuntukkan bagi sang suami. Namun bila tidak, maka Allah akan menggantinya dengan pasangan yang lebih baik.

Baca Juga: Jadwal TV, NET TV, MNCTV, Indosiar, Jumat, 19 November 2021: 86, Indonesia Masters, Fokus

Lantas, bagaimana dengan mereka yang belum mendapatkan jodoh di dunia? Untuk hal ini, Allah telah mempersiapkan pendamping terbaik di surga. Karena, sebagaimana yang disabdakan oleh Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam, bahwa di surga kelak tidak ada yang jomblo.

Syaikh Al ‘Ustaimin mengatakan,”Seorang wanita penduduk surga yang belum menikah (di dunia) atau suaminya bukan penduduk surga, apabila wanita itu masuk surga, maka di surga juga ada penduduk surga laki-laki yang belum menikah di dunia (mereka akan dinikahkan sesuai dengan kesenangan hati mereka).”***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x