Kasus Harian Covid-19 di Lampung Bertambah, Kota Metro Masih Zona Merah, Way Kanan Satu-Satunya Zona Kuning

- 21 Juni 2021, 05:54 WIB
Peta sebaran zona Covid-19 di Provinsi Lampung.
Peta sebaran zona Covid-19 di Provinsi Lampung. /ANTARA/

SEPUTAR LAMPUNG - Kasus harian Covid-19 di Provinsi Lampung terus bertambah. Pada hari Minggu, 20 Juni 2021, tercatat ada penambahan sekitar 141 kasus.

Total ada 12 daerah yang bertambah kasus harian Covid-19 nya dan enam daerah di antaranya menyumbangkan di atas 10 pasien, yakni, Lampung Utara 34 pasien, Lampung Timur 19, Pringsewu 19, Lampung Selatan 14, Bandarlampung 14, dan Kota Metro 10 pasien. 

"Ke-141 kasus Covid-19 kami dapatkan dari 12 kabupaten/kota dengan Lampung Utara terdapat 34 pasien, Lampung Timur 19 dan Pringsewu 19 kasus, tiga kabupaten ini jadi penyumbang terbanyak untuk kasus harian," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana, di Bandarlampung, Minggu, sebagaimana dikutip dari ANTARA.

Baca Juga: 10 Link Twibbon Hari Musik Sedunia 21 Juni 2021, Download Gratis di Sini, Template Desain Keren dan Kekinian

Selain keenam daerah tersebut juga ada Kabupaten Lampung Tengah dan Lampung Barat yang menyumbang masing-masing sembilan kasus, Lampung Barat sembilan, Tanggamus tujuh, Tulangbawang tiga, Mesuji satu dan Pesisir Barat satu.

"Dengan penambahan 141 pasien baru Covid-19, kini jumlah kasus positif di Lampung sudah mencapai 20.201 orang," ujarnya.

Dari penambahan 141 pasien Covid-19 tersebut, 122 pasien merupakan kasus baru, dan 19 pasien dari hasil penelusuran.

Reihana menambahkan jika sebanyak 26 pasien mendapatkan perawatan sementara sisanya melakukan isolasi mandiri.

Baca Juga: 40 Link Bingkai Twibbon 3D HUT Ke-494 DKI Jakarta 2021, Download di Sini Lengkap Ucapan Selamat dan Pantun

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah