Daftar 8 Rekomendasi Hp Rp2 Jutaan Terbaik Juni 2023, Mulai Realme C55 NFC hingga Galaxy A14

- 5 Juni 2023, 19:50 WIB
Inilah 8 Hp Rp2 jutaan terbaik untuk Juni 2023. Hp incaranmu ada?
Inilah 8 Hp Rp2 jutaan terbaik untuk Juni 2023. Hp incaranmu ada? /GSM Arena


 
SEPUTARLAMPUNG.COM – Inilah daftar 8 Hp Rp2 jutaan terbaik di bulan Juni 2023.

Dalam memilih Hp tentunya kita harus cermat serta perlu menyesuaikan budget yang ada.

Hp Rp2 jutaan bisa menjadi pilihan Anda sebagai daily driver jika tidak butuh dengan fitur-fitur premium di gadget.

Baca Juga: Samsung A73 5G Turun Harga, Ini Perbandingan Fitur dan Spesifikasi Lengkap Galaxy A73 vs S21 FE 5G Terbaru

Hp Rp2 jutaan masih dikategorikan sebagai ponsel pintar entry level yang memiliki spesifikasi lumayan mumpuni dan bisa bertahan cukup lama.

Daftar 8 Hp Rp2 jutaan terbaik Juni 2023

Langsung saja, berikut daftar 8 rekomendasi Hp Rp2 Jutaan terbaik Juni 2023 dikutip dari berbagai sumber:

1. Realme C55 NFC

Sesuai Namanya, Realme C55 NFC adalah salah satu smartphone termurah yang sudah membawa fitur NFC.

Baca Juga: Tiket Indonesia vs Argentina FIFA Matchday Mulai Dijual Hari Ini, Berikut Daftar Harga, Syarat, dan Cara Beli

Tidak semua orang begitu tahu tentang NFC, namun jika cukup bergantung pada fitur tersebut untuk melakukan transaksi digital dapat dilakukan dengan praktis.

Berikut spesifikasi Realme C55 NFC:

Layar: IPS LCD 6.72 inci
Chipset: MediaTek Helio G88
RAM: 6 GB, 8 GB
Memori Internal: 128 GB, 256 GB
Kamera: 64 MP (wide) 2 MP (monochrome)
Baterai: Li-Po 5000 mAh

2. Infinix Hot 20S

Baca Juga: Jadwal Puasa Sunnah Jelang Idul Adha 10 Dzulhijjah 1444 H Juni 2023, Kapan Puasa Tarwiyah dan Arafah Dimulai?

Di harga Hp Rp2 jutaan ternyata ada juga kategori Hp gaming yang dibekali performa cukup kencang seperti halnya Infinix Hot 20S.

Hp ini sanggup memberikan frame rate kencang saat bermain game berkat chip Helio G96.

Berikut spesifikasi Infinix Hot 20S:

Layar: IPS LCD 6.78 inci
Chipset: MediaTek Helio G96
RAM: 8 GB
Memori Internal: 128 GB
Kamera: 50 MP (wide) 2 MP (macro) 2 MP (depth)
Baterai: Li-Po 5000 mAh

3. Samsung Galaxy A14

Menarik, Samsung A14 memiliki desain yang mirip dengan Galaxy S23 yang punya harga selangit.

Ponsel ini memiliki tiga kamera belakang yang tampak menyatu dengan bodi, memberikan kesan yang seamless, rapi, dan elegan.

Berikut spesifikasi Galaxy A14:

Layar: PLS LCD 6.6 inci
Chipset: Exynos 850
RAM: 4 GB, 6 GB
Memori Internal: 128 GB
Kamera: 50 MP (wide) 5 MP (ultrawide) 2 MP (macro)
Baterai: Li-Po 5000 mAh

4. POCO M5

POCO M5 cocok untuk Anda yang senang bermain game. Itu karena HP ini menggunakan chipset MediaTek Helio G99 yang dipadukan dengan RAM ukuran 4GB dan internal 64GB.

Berikut spesifikasi POCO M5:

Layar: 6.58-inch (2408 × 1080 pixels) Full HD+
CPU: MediaTek Helio G99 6nm
RAM: LPDDR4X 4GB dapat ditambah hingga 2 GB dengan RAM virtual
ROM: UFS 2.2 64GB dan 128GB,
Kamera belakang: 50MP (f/1.8), depth 2MP (f/2.4) dan makro 2MP (f/2.4)
Kamera depan: 8MP (f/2.0)
USB Type-C
Baterai: 5.000mAh (typical) battery with 18W fast charging

5. VIVO Y30

VIVO Y30 memiliki layar dengan lebar 6,47 inci dan layar full ke sisi atas. Resolusi HD+, dan terdapat fitur keren yakni reverse charging yang memungkinkan handphone VIVO untuk mengisi daya handphone lain.

Berikut spesifikasi VIVO Y30:

Ukuran layar: 6.47 inci, IPS LCD
Memori: RAM 6 GB, ROM 128 GB
CPU: Mediatek MT6765 Helio P35 (12nm) Octa-core
GPU:PowerVR GE8320
Kamera: Quad 13 MP, f/2.2; 8 MP, f/2.2; 2 MP, f/2.4 & 2 MP, f/2.4, depan 8 MP
Baterai: Non-removable Li-Po 5000 mAh
Berat: 197 g ram

6. Realme Narzo 50
 
Realme Narzo 50 memiliki kapasitasnya baterai cukup besar, 5000 mAh. Baterai tersebut mengusung teknologi pengisian cepat 33W yang kencang.
 
Realme narzo 50 dibanderol dengan harga rilis normal Rp2,5 juta untuk varian memori 4/64 GB.
 
Berikut spesifikasi Realme Narzo 50:

Layar: IPS LCD 6.6 inci
Chipset: MediaTek Helio G96
RAM: 4 GB
Memori Internal: 64 GB
Kamera: 50 MP (wide) 2 MP (macro) 2 MP (depth)
Baterai: Li-Po 5000 mAh
 
7. Redmi 10 2022
 
Redmi 10 2022 dibekali dengan chipset SoC MediaTek Helio G88. Redmi Note 10 2022 pun mampu bertahan hingga satu hari penuh dengan baterai 5000 mAh-nya.
 
Berikut spesifikasi Redmi 10 2022:

Layar: IPS LCD 6.5 inci
Chipset: MediaTek Helio G88
RAM: 4 GB, 6 GB
Memori Internal: 64 GB, 128 GB
Kamera: 50 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro) 2 MP (depth)
Baterai: Li-Po 5000 mAh

8. Xiaomi Redmi Note 11
 
Xiaomi Redmi Note 11 ini dirilis pada 1 November 2021 dengan mengusung layar Super IPS LCD 90 Hz dengan luas 6.6 inches.
 
Berikut spesifikasi Xiaomi Redmi Note 11:

Layar: IPS LCD, 90Hz, 6.6 inches, 1080 x 2400 pixels, 20:9 ratio (~399 ppi density)
Memori: 128GB 4GB RAM, 128GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM
Baterai: 5000 mAh, Fast charging 33W, 100% in 62 min (advertised)
Kamera: Belakang 50 MP, 26mm (wide), PDAF, 8 MP, (ultrawide), Depan 16 MP
USB: USB Type-C 2.0, USB On-The-Go
 
Itulah dia info terkait daftar 8 rekomendasi Hp Rp2 jutaan terbaik edisi Juni 2023.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x