Toyota Bakal Rilis Mobil Baru pada 21 November 2022, Apakah Innova Zenix? Ini Bocoran Spesifikasinya

- 15 November 2022, 06:40 WIB
Siluet mobil baru Toyota yang akan meluncur 21 November 2022 diduga sebagai Toyota Innova Zenix
Siluet mobil baru Toyota yang akan meluncur 21 November 2022 diduga sebagai Toyota Innova Zenix /Instagram.com/@toyotaid/

Hal ini dibuktikan dengan penggunaan grill besar diikuti garis tegas yang memanjang di sekitar bodi.

Lampu depan mobil juga dipercaya sudah menggunakan teknologi LED projector yang ditambahkan dengan daytime running light (DRL).

Untuk dapur pacunya, Toyota diperkirakan akan menggunakan mesin berkapasitas 1.800-2.000 CC yang dipadukan oleh motor listrik.

Tak diketahui pasti fitur lainnya dari mobil ini, tetapi Toyota Innova Zenix diperkirakan akan mendapatkan fitur-fitur canggih seperti head unit floating, panoramic sunroof.

Dan yang paling baru adalah fitur keselamatan Toyota Safety Sense (TSS).

Perlu dicatat bahwa sebelumnya, pihak Toyota Indonesia memang pernah menyinggung peluncuran mobil baru ini.

Baca Juga: Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Pamerkan Foto Prewedding Kenakan Baju Adat Lampung Pesisir

Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy pernah menyatakan akan segera meluncurkan mobil baru dalam waktu dekat.

"Intinya sesuai teman-teman lihat di gambar itu, ya produk itu kita akan luncurkan tahun ini dan mudah-mudahan bisa segera," katanya menjelaskan seperti diberitakan Pikiran-Rakyat.com sebelumnya.***(Alza Ahdira/Pikiran Rakyat)

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah