Mengenal Apa itu Metaverse, Mungkinkah Menjadi Peluang Bisnis yang Menjanjikan? Simak di Sini

- 21 Januari 2022, 18:30 WIB
Ilustrasi Metaverse.
Ilustrasi Metaverse. /tumisu/pixabay

SEPUTARLAMPUNG.COM - Metaverse adalah jaringan luas dari dunia virtual tiga dimensi yang bekerja secara real time dan persisten. Hal ini digambarkan oleh Matthew Ball, seorang venture capitalist dan penulis esai.

Lanjut matthew, Metaverse juga mendukung kesinambungan identitas, objek, sejarah, pembayaran dan hak. Yang mana dunia itu dialami secara serempak oleh jumlah pengguna yang tak terbatas.

Empat bulan yang lalu Mark Zuckerberg merubah nama perusahaannya Facebook menjadi Meta. Hal ini dilakukannya lantaran ia menggelontorkan dana yang besar untuk berinvestasi di Metaverse.

Baca Juga: Ini Profil Biodata Zahra Muzdalifah, Pemain Timnas Indonesia di Piala Asia Wanita 2022, Berikut Akun TikTok

Menjadi pertanyaan besar, mengapa Mark sampai ber-spekulasi setinggi itu. Akan-kah Metaverse memiliki peluang yang besar dalam dunia bisnis.

Facebook sendiri menggambarkan Metaverse sebagai, seperangkat ruang virtual yang dapat diciptakan dan dijelajahi oleh sejumlah orang, yang tidak berada di ruang fisik yang sama.

Setiap orang bisa mengakses dirinya ke-dalam Metaverse, untuk dapat masuk ke Dunia Virtual tersebut kita mesti menggunakan alat virtual atau disebut Perangkat VR.

Perangkat VR ini akan membawa kita berada di dunia 3 dimensi, dimana terdapat bentuk gedung-gedung dan juga fasilitas-fasilitas yang menyerupai dunia nyata.

Bentuk Metaverse ini sebelumnya pernah di contohkan dalam film ‘Ready Player One’. Bahkan Perangkat VR yang digunakan pun bentuknya sama.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x