Cara Buat Spotify Wrapped 2023 ala Kamu dan Bagikan Ke Media Sosial! Apakah Harus Berlangganan?

1 Desember 2023, 16:15 WIB
Spotify Wrapped 2023 /

SEPUTARLAMPUNG.COM – Fitur Spotify Wrapped 2023 kini telah hadir dan dapat dibagikan di media sosial seperti Instagram (IG), TikTok, Twitter (X), Facebook, hingga WhatsApp.

Sejumlah pengguna aplikasi Spotify telah ramai ikut menampilkan Spotify Wrapped 2023 di media sosial.

 

Namun, apakah hanya pengguna Spotify yang berlangganan yang bisa membuat Spotify Wrapped 2023 dan membagikannya di sosial media?

Bagi sebagian pengguna Spotify yang masih belum mengetahui bagaimana cara membuat Spotify Wrapped 2023 dan membagikannya ke media sosial, dapat menyimak informasi di bawah ini.

Baca Juga: TURUN! Cek Harga BBM Pertamina di Seluruh Indonesia per 1 Desember 2023, Kini Pertamax Dibanderol Berapa?

Saat ini, Spotify Wrapped tengah ramai muncul di berbagai laman sosial media, seperti IG, TikTok, X, Facebook, dan WhatsApp.

Di mana pada Spotify Wrapped 2023 akan ditampilkan rangkuman informasi dan aktivitas pengguna selama setahun, termasuk artis top, lagu, genre, podcast, hingga jumlah menit waktu mendengarkan musik pada platform tersebut.

Mendekati penghujung tahun, Spotify Wrapped 2023 juga memberi kesempatan untuk mengenang dan membagikan semua lagu yang sering kamu putar selama setahun belakangan.

Jika kamu sering mendengarkan musik ataupun podcast di aplikasi Spotify, kamu dapat ikut membagikan Spotify Wrapped 2023 milikmu di sosial media seperti IG, TikTok, X, Facebook, dan WhatsApp.

Baca Juga: Download Twibbon Hari AIDS Sedunia, Gratis! Ramaikan Medsos dengan Unggahan Terbaikmu pada 1 Desember 2023

Cara Buat Spotify Wrapped 2023

Untuk membuat Spotify Wrapped 2023, pastikan kamu telah memiliki akun Spotify dan menggunakannya.

Namun, kamu tidak harus berlangganan Spotify untuk dapat mengakses Spotify Wrapped 2023.

Berikut langkah yang dapat kamu lakukan untuk membuat Spotify Wrapped 2023 milikmu dan membagikannya di media sosial:

  1. Buka aplikasi Spotify pada perangkat smartphone iOS atau Android.
  2. Klik spanduk ‘2023 Wrapped’ pada beranda.
  3. Hasil Spotify Wrapped 2023 milikmu akan muncul. Ketuk layar untuk menelusurinya.
  4. Klik ikon bagikan di bagian bawah layar untuk membagikan hasil Spotify Wrapped 2022 seperti yang kamu lihat.
  5. Kamu dapat membagikannya lewat media sosial seperti IG, X, TikTok, Facebook, atau WhatsApp.

Baca Juga: Ini 10 Ide Kegiatan Saat Malam Tahun Baru yang Seru Dilakukan Sendiri, hingga Bersama Teman dan Keluarga

Spotify Wrapped 2023 akan menampilkan sejumlah klip pendek seperti Stories Instagram yang menunjukkan lagu, artis, hingga podcast yang paling sering didengarkan.

Demikian informasi terkait cara membuat Spotify Wrapped 2023 dan membagikannya ke media sosial milikmu.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Spotify

Tags

Terkini

Terpopuler