TURUN DRASTIS! Cek Harga Samsung A73 Terbaru Agustus 2023: Berikut Keunggulan dan Kekurangannya

8 Agustus 2023, 20:00 WIB
Intip harga Samsung A73 5G terbaru pada Agustus 2023. /Tangkapan Layar Youtube Gadget In

SEPUTARLAMPUNG.COM – Cek harga Hp Samsung A73 terbaru Agustus 2023 serta keunggulan dan kekurangannya di bawah ini.
 
Pada Agustus 2023, harga Samsung A73 terpantau turun drastis dibandingkan bulan-bulan sebelumnya.

Galaxy A73 adalah HP kelas mid range dari Samsung yang mulai menghiasi pasar gadget tanah air pada 2022.

Baca Juga: Jadwal ANTV Hari Ini, 9 Agustus 2023: Jam Tayang Dakkila, Jodha Akbar, Imlie, Kasautii, dan ‘Tangis Bayi’

Samsung A73 dibekali layar AMOLED 6,7 inci yang sudah mendukung kecepatan refresh 120Hz.

Dengan fitur ini, Anda dapat menikmati scroll dan multitasking aplikasi menjadi lebih mulus.

Ponsel ini banyak digandrungi karena kualitas foto kameranya.

Baca Juga: Gara-Gara Film Meg 2, Apa Benar Megalodon Sang Raja Laut Masih Berkeliaran di Alam Semesta Kita?

Dibekali dengan set up Quad Camera di bagian belakang dengan sensor utama 108MP yang menghasilkan gambar jernih.

Sementara di bagian depan terdapat kamera selfie beresolusi 32MP.

Tak ketinggalan, di bagian performa HP ini membawa chip kencang, Snapdragon 778G 5G untuk Anda yang membutuhkan performa gaming tingkat profesional.

Baca Juga: Tak Ada 'PHK' Massal, Bagaimana Nasib 2,3 Juta Tenaga Honorer, Jadi Dihapus atau Tidak?  Ini Kata Menpan RB

Ditambah adanya fitur RAM Plus membuat bermain game terasa lebih lancar dan ringan.

Samsung A73 5G memiliki baterai 5000mAh dengan kecepatan pengisian 25W yang mendukung aktifitas seharian penuh untuk pemakaian sedang.
Dikutip dari Tokopedia berikut harga terbaru Samsung A73 pada Agustus 2023:

- Samsung A73 8/256 GB: Rp5.700.000

Di kisaran harga tersebut, Samsung Galaxy A73 bersaing dengan Vivo V25.

Selain mengetahui harganya, Anda juga perlu tahu keunggulan dan kekurangan sebelum membeli Samsung A73.

Keunggulan

Berikut keunggulan Samsung A73:

- Refresh rate tinggi 120 Hz
- 5G ready
- Kamera tajam 108 MP
- Chipset kencang
- Tahan kedalaman air 1 meter

Kekurangan

Berikut kekurangan Samsung A73:

- Hanya tersedia 1 varian 8/256 GB
- Tidak menyertakan casan saat pembelian
- Tidak ada lubang jack audio

Spesifikasi Samsung A73

Berikut ini spesifikasi Samsung A73:

Layar: 6.7 inch Super AMOLED+,

Refresh rate: 120Hz

Internal: 256 GB

RAM: 8 GB

OS: Android 12

Chipset: Snapdragon 778G 5G

Kamera belakang: 108 MP + 12 MP + 5 MP + 5 MP

Kamera depan: 32 MP

Baterai: Li-Po 5000 mAh

Demikianlah info terkait harga Samsung A73 terbaru pada Agustus 2023 serta keunggulan dan kekurangannya.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler