Rayakan Ulang Tahun ke 24, Ini 27 Lagu yang Dinyanyikan Jungkook BTS saat LIVE Tadi Malam

- 1 September 2021, 08:50 WIB
Jungkook merayakan ulang tahun pada hari ini 1 September 2021 dan menjadi hari yang spesial tidak hanya untuk BTS.
Jungkook merayakan ulang tahun pada hari ini 1 September 2021 dan menjadi hari yang spesial tidak hanya untuk BTS. /Instagram/@bts.bighitofficial/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Tepat 1 September ini, Jungkook BTS genap berusian 24 tahun.

Pria bernama asli Jeon Jungkook ini merupakan anggota BTS termuda yang lahir pada 1 September 1997.

Untuk merayakan ulang tahunnya, Jungkook melakukan live streaming di aplikasi VLIVE tadi malam.

Baca Juga: Karyawan Pemilik Rekening BCA, CIMB Niaga, Danamon, MNC Bank Tetap Dapat BSU Rp1 Juta? Ini Alur Pencairannya

Seolah tidak ingin melewatkan detik-detik pergantian usianya, Jungkook melakukan live streaming hingga 2,5 jam bersama para ARMY.

Tak hanya menyapa ARMY, Jungkook BTS juga mengubah live streamingnya itu menjadi sebuah 'konser gratis'.

Jungkook menyanyikan 27 lagu bersama ARMY dan para penontonnya. Salah satu lagu yang dibawakan Jungkook pada live tersebut ialah lagu Off My Face yang dipopulerkan oleh Justin Bieber.

Dilansir Seputarlampung.com dari Koreaboo, berikut 27 judul lagu yang dibawakan Jungkook BTS pada live streaming untuk merayakan ulang tahun ke 24, 1 September 2021 tadi malam.

Baca Juga: BSU Tahap 3 Mulai Cair September 2021, Kapan Jadwal dan Tanggal? Cek BLT Subsidi Gaji di Rekening BRI dan BNI

1. Song for ARMY
2. “Off My Face” – Justin Bieber
3. “Paradise” – BTS
4. “Next Level” – aespa
5. “Dimple” – BTS
6. “Born Singer” – BTS
7. BTS In The Soop Theme Song – BTS
8. “Pied Piper” – BTS
9. “Let Go” – BTS
10. “2! 3!” – BTS
11. “Mic Drop” – BTS
12. “Autumn Leaves” – BTS
13. “Spring Day” – BTS
14. “The Truth Untold” – BTS
15. “Just One Day” – BTS
16. “Magic Shop” – BTS
17. “Lost” – BTS
18. “Heartbeat” – BTS
19. “Rain” – BTS
20. “Film Out” – BTS
21. “00:00 (Zero O’Clock)” – BTS
22. “Sea” – BTS
23. “Best Of Me” – BTS
24. “Mikrokosmos” – BTS
25. “HOME” – BTS
26. “Love Maze” – BTS
27. “Waste It On Me” – Steve Aoki feat. BTS

Pada lagu pertama, 'Song for ARMY', dengan manisnya Jungkook menyusun seluruh lagu BTS menggunakan lirik yang ditulis oleh ARMY.

Baca Juga: Jaga KIP Baik-Baik, Inilah Kewajiban Penerima Bantuan PIP 2021 untuk Siswa SD, SMP, SMA, dan SMK, Apa Sajakah?

Selain lagu-lagu BTS, pria kelahiran Busan ini juga membawakan lagu favorit dari penyanyi dan grup idol lain.

Dilansir dari sumber yang sama, Jungkook melanjutkan 'konser gratisnya' dengan menyanyikan beberapa baris lagu Off My Face dari Justin Bieber dengan suara lembut bak malaikat.

Kemudian, ia juga membawakan lagu baru yang hits dari grup idol aespa berjudul 'Next Level'.

Pada lagu ke sembilan, Jungkook mencoba bernyanyi dengan melakukan koreografi yang membuat ARMY dan siapapun terhibur jika melihatnya.

Baca Juga: 6 Dokumen yang Wajib Dibawa saat Tes SKD CPNS dan Ujian Seleksi Kompetensi PPPK serta Aturan Berpakaian

Untuk menutup live streaming hari ulang tahunnya, Jungkook menyanyikan lagu "Waste It On Me," kolaborasinya dan RM dengan Steve Aoki.

Pada lagu itu, Jungkook mengajak semua ARMY dan penonton bernyanyi bersama sebelum mengakhirinya dengan nada yang lucu. Selamat ulang tahun, Jungkook!*

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah