Tak Sepakat Trend Ikoy-Ikoyan yang Dipopulerkan Arief Muhammad, Nana Mirdad: Memperburuk Mental Bangsa

3 Agustus 2021, 10:35 WIB
Nana Mirdad komentari tren 'Ikoy-ikoyan' /Instagram @nanamirdad_

SEPUTARLAMPUNG.COM – Istilah ikoy-ikoyan mendadak viral akhir-akhir ini. Hal ini bermula ketika influencer Arief Muhammad menggaungkannya di instagram pribadinya.

Di unggahan akun tersebut Arief membagikan uang secara cuma-cuma kepada para pengikutnya.

Menurut Arief Awalnya ikoy-ikoyan ini hanya kirim-kirim makanan, yang sudah berjalan berbulan-bulan lalu.

Baca Juga: Resmi, Aktor Korea Park Seo-joon Siap Berperan di Captain Marvel 2: The Marvels

Namun belakangan ia iseng mencoba kirim uang. Inilah awal mulanya ikoy-ikoy jadi ramai.

Keisengan yang dilakukannya mendadak viral. Awalnya hanya memberi uang beberapa juta.

Akan tetapi, banyak rekan bisnisnya yang mengamanahi Arief untuk mengelola uang mereka. Uang tersebut nantinya bisa dibagi-bagi ke pengikut Arief yang membutuhkan.

Banyak yang mengapresiasi tindakan Arief tersebut. Karena dianggap mampu meringankan beban mereka yang membutuhkan. Terutama di masa PPKM ini.

Namun sikap berbeda ditunjukkan artis Nana Mirdad yang tidak setuju dengan aksi yang dilakukan Arief dalam berbagi.

Nana mengatakan bahwa ia cukup cemas dengan tren ikoy-ikoyan tersebut. Hal ini dicurahkannya di posting-an instagramnya @nanamirdad_

Baca Juga: 6 Fakta Petisi Blacklist Ayu Ting Ting dari TV, Telah Ditandatangani Belasan Ribu Orang

“Teman-temanku semua, DM yang masuk setiap hari ratusan minta ini itu. Dan jujur aja ini bikin aku khawatir. Maaf kalau aku mengecewakan nggak ikutan main ikoy-ikoyan. Tapi setiap orang punya caranya sendiri untuk memberi,” tulis Nana di Instagram story-nya pada Senin, 2 Agustus 2021.

“Aku lebih memilih untuk terus mendorong kalian selalu berusaha dan berusaha tanpa banyak mengharapkan bantuan gratis dari orang yang kita enggak kenal,”lanjut Nana.

Nana merasa tren ikoy-ikoyan ini tidak efektif. Karena tidak bisa dipastikan apakah penerima bantuan orang yang tepat.

Menurutnya, berbagi di Instagram sebaiknya diperuntukkan bagi mereka yang benar-benar membutuhkan.

“Dan di saat seperti ini aku percaya bahwa banyak banget yang butuh bantuan sandang pangan. Apa enggak sebaiknya kita sama-sama fokus ke sana dulu?” kata Nana.

Baca Juga: Hari Ini Hasil Pengumuman Administrasi CPNS Kemenag RI, 3 Agustus 2021: Cek Jam Berapa dan Klik Link Resmi

“Juga aku tidak nyaman dengan kegiatan menghamburkan uang, Hp, kosmetik, atau barang-barang apakah itu yang non essential secara gratis demi ikutan tren saat ini. Apalagi kalau sesudah itu ditunjukkan di medsos. Waduh,” sambung Nana.

Istri Andrew White tersebut menilai tren ikoy-ikoyan hanya akan memperburuk mental bangsa.

“It might be fun for a lot of people but menurutku ini bisa memperburuk mental bangsa kita ke depannya,” tutur Nana.

“Ayo masyarakat Indonesia jangan punya mental minta ini minta itu ke orang, dilatih untuk kerja keras dan punya semangat yang gigih untuk bisa dapetin yang kita mau. Kalian pasti bisa,” ucap Nana.

Kemudian di story keduanya ia menuliskan kutipan bijak dari Lao Tsu yang berbunyi:

“Jika kamu memberi makan ikan kepada seseorang, kamu memberi makan dia sehari. Tapi jika kamu mengajarkan seseorang bagaimana caranya memancing ikan, ia akan makan seumur hidupnya.”***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler