Weekend di Rumah? Yuk Coba Buat Resep Ayam Goreng Saus Tiram, Bumbunya Meresap hingga ke Daging

8 Oktober 2022, 10:20 WIB
Resep ayam goreng saus tiram, bumbunya meresap hingga kedalam //Tangkapan layar Instagram yulichia88/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Simak resep membuat Ayam goreng saus tiram yang enak dan bumbunya meresap hingga ke dagingnya.

Ayam goreng saus tiram ini cocok untuk menu weekend bersama keluarga.

Cara membuatnya mudah, dan bahannya juga mudah didapatkan.

Soal rasa, Ayam goreng saus tiram ini dijamin enak dan bikin nagih makan.

Baca Juga: Weekend, Cocok Buat Camilan Sehat Ini! Puding Bunga Mawar, Rasanya Enak, Lembut, dan Mudah Dibuat

Menu ayam goreng saus tiram ini juga cocok untuk yang sedang belajar memasak.

Inilah resep dan cara membuat Ayam goreng saus tiram yang dikutip dari Instagram yulichia88.

Bahan:

- 1 ekor ayam kampung pilih yang muda (boleh ganti ayam broiler) bersihkan, gosok kulitnya dengan garam lalu cuci bersih, potong-potong lalu marinasi dengan garam

-Sedikit air jeruk lemon

Baca Juga: Bisa Jadi Ide Jualan untuk Mulai Bisnis Kuliner Rumahan dengan Modal Kecil, Ini Resep Pie Susu Lembut

- 1/2 sdt Kecap asin aduk-aduk, diamkan sampai meresap

- 1 buah bawang bombay kupas potong- potong cabai merah potong serong

- 6 siung bawang putih geprek cincang kasar

- 3 sdm saus tiram

- 1 sdt Kecap Asin

- 1 sdm Sos Cili Padi

- 1 buah jeruk lemon, peras ambil airnya

- Minyak goreng

- Garam, gula, kecap manis secukupnya

- Air bersih secukupnya

Baca Juga: Resep Masakan Nila Panggang Bumbu Kuning yang Sangat Lezat dan Praktis, Bikin Nagih saat Memakannya!

Cara memasak:

1. Siapkan wajan, tuangi minyak, goreng ayam dalam minyak panas, goreng jangan terlalu lama nanti ayamnya alot.

2. Tumis bawang putih sampai harum, masukkan bawang bombay, cabai iris lalu masukkan ayam goreng aduk rata.

3. Tambahkan saus tiram, Sos cili padi, kecap asin dan kecap manis aduk merata.

4. Kemudian tambahkan air, beri perasan air jeruk lemon, masak sampai air berkurang baru dibumbui dengan garam, gula masak sampai ayam lembut serta bumbu meresap.

5. Test rasa, kemudian angkat dan sajikan dengan nasi hangat.

Demikian bahan dan cara membuat Ayam goreng saus tiram yang enak dan mudah membuatnya.***

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler