5 SMA Unggulan Provinsi Kalimantan Barat Raih Sekolah Terbaik LTMPT, Referensi PPDB 2023, Mana Saja?

- 10 Januari 2023, 11:00 WIB
Daftar SMA terbaik dan unggulan di Kalimantan Barat, SMAS Kristen Immanuel menjadi SMA teratas di Kalimantan Barat, referensi PPDB 2023./ Sekolah data Kemdikbud/
Daftar SMA terbaik dan unggulan di Kalimantan Barat, SMAS Kristen Immanuel menjadi SMA teratas di Kalimantan Barat, referensi PPDB 2023./ Sekolah data Kemdikbud/ /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Hebat! Ada 5 SMA unggulan dan terbaik di Provinsi Kalimantan Barat. SMA S Kristen Immanuel raih peringkat ke-1 dengan nilai UTBK tertinggi. Lalu SMA mana saja yang unggul?

Daftar 5 SMA terbaik di Kalimantan Barat ini dilansir dari laman resmi LTMPT Kemdikbud atau Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi dari situs Top 1000 Sekolah dengan pemeringkatan nilai UTBK terbaru.

SMA S Kristen Immanuel meraih nilai UTBK tertinggi sebesar 565,236, sehingga berhasil berada di posisi pertama sebagai SMA unggulan di Kalimantan Barat dan peringkat ke-160 dari Top 1000 SMA terbaik se-Indonesia.

Dari daftar 5 SMA unggulan dan terbaik di Kalimantan Barat, lebih didominasi oleh SMA dan MA negeri. Namun, yang meraih posisi pertama adalah SMA swasta.

Baca Juga: Daftar 15 SMP Terbaik Versi Kemendikbud di Kota Palangkaraya Kalimantan Tengah Berdasarkan Nilai UN 2019

Informasi ini penting bagi siswa SMP tingkat akhir yang akan melanjutkan pendidikan selanjutnya jenjang SMA sebagai acuan dalam menentukan SMA impian saat seleksi PPDB 2023 dibuka.

Berikut daftar SMA unggulan dan terbaik di Kalimantan Barat berdasarkan nilai UTBK terbaru untuk referensi PPDB 2023 yang dilansir dari laman resmi LTMPT Top 1000 Sekolah:

1.       SMA S Kristen Immanuel, Kota Pontianak - Kalimantan Barat

· Nilai total UTBK : 565,236

· Peringkat Nasional :160 , Peringkat Provinsi : 1

· Alamat SMA S Kristen Immanuel: Jl. Letnan Jendral Sutoyo, Parit Tokaya, Kec. Pontianak Selatan, Kota Pontianak, Kalimantan Barat 78121

Baca Juga: Hari Ini, Pendaftaran Serentak Program Pendidikan Guru Penggerak Ditutup, Segera Daftar Melalui Link Ini!

2. MAN Insan Cendekia Sambas, Kab. Sambas - Kalimantan Barat

· Nilai total UTBK : 548,391

· Peringkat Nasional : 287, Peringkat Provinsi : 2

· Alamat MAN Insan Cendekia Sambas: Jl. Lingkar Saing Rambi, Saing Rambi, Kec. Sambas, Kab. Sambas, Kalimantan Barat 79462

3. MAN 2 Pontianak, Kota Pontianak - Kalimantan Barat

· Nilai total UTBK : 543,166

· Peringkat Nasional : 336, Peringkat Provinsi : 3

· Alamat MAN 2 Pontianak: Jl. Jenderal Ahmad Yani No.9, Akcaya, Kec. Pontianak Selatan, Kota Pontianak, Kalimantan Barat 78121

4. SMA N 1 Pontianak, Kota Pontianak - Kalimantan Barat

· Nilai total UTBK : 536,128

· Peringkat Nasional : 435, Peringkat Provinsi : 4

· Alamat SMA N 1 Pontianak: Jl. Gusti Johan Idrus, Akcaya, Kec. Pontianak Sel., Kota Pontianak, Kalimantan Barat 78113

5. SMA S Gembala Baik Pontianak, Kota Pontianak - Kalimantan Barat

· Nilai total UTBK : 518,556

· Peringkat Nasional : 823, Peringkat Provinsi : 1

· Alamat SMA S Gembala Baik Pontianak: Jl. Jenderal Ahmad Yani No.5, Parit Tokaya, Kec. Pontianak Sel., Kota Pontianak, Kalimantan Barat 78113

Baca Juga: Referensi Materi Khutbah Jumat Singkat Edisi 13 Januari 2023 dengan Tema Iman dan Hati yang Bersih

Itulah informasi terkait daftar 5 SMA unggulan dan terbaik di Provinsi Kalimantan Barat dari nilai UTBK tertinggi, untuk rekomendasi siswa saat PPDB 2023 jenjang SMA dibuka. Sekolah mana favoritmu?***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: LTMPT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah