Daftar 3 SMA Swasta Terbaik di Kota Malang Lengkap dengan Sejarah Singkat, Profil dan Ranking Nasional

- 27 Januari 2022, 07:30 WIB
Para siswi   SMA Ar Rohmah Putri Boarding School berangkat sekolah.
Para siswi SMA Ar Rohmah Putri Boarding School berangkat sekolah. /arrohmahputri.sch.id

1. SMA Kristen Kolese Santo Yusup – Skor : 586, 399 – Ranking Nasional : 48

SMAK Kolese Santo Yusup atau yang dulu dikenal dengan SMA Hua-Ind adalah salah satu Sekolah Menegah Atas Katolik favorit di Kota Malang. Sekolah ini didirikan pada tanggal 4 Januari 1902 oleh Pastor Joseph Wang.

Visi : Menjadi komunitas belajar unggul berpedoman pada standar nasional, berorentasi global, yang menghayati nilai-nilai kasih, taat, kerjasama dan disiplin.

Misi : mewujudkan kaum muda Indonesia seutuhnya melalui keunggulan akademik, kecakapan hidup, dan keterbukaan.

Alamat SMA Kristen Kolase Santo Yusup Malang

Jl. Simpang Borobudur No.1, Mojolangu, Kecamatan. Lowokwaru, Kota Malang, Provinsi Jawa Timur, Kode Pos 65142, telp (0341) 410590, Email : [email protected] Instagram : @smakkosayu.id.

Baca Juga: 60 LINK Twibbon Selamat Harlah NU ke-96 Pilihan Desain Terbaik untuk Dibagikan pada 31 Januari 2022

2. SMA Katolik Santo Albertus – Skor : 559, 979 – Ranking Nasional : 173

Sekolah ini merupakan SMA Katolik pertama yang berdiri di kota Malang. Pendiri dan pengelolanya adalah Yayasan Sancta Maria, milik serikat para imam dan biarawan ordo Karmel. Pada tahun 1936, ketika para Karmelit yang berkarya di Indonesia masih merupakan bagian dari provinsialat Belanda, sekolah ini didirikan untuk mendidik generasi muda bangsa Indonesia.

Visi : Menjadikan SMA Katolik St. Albertus komunitas pemimpin pembelajar yang cendekia sekaligus berhati, disiplin, pekerja keras dan penuh harapan dalam semangat doa, persaudaraan, dan pelayanan.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: LTMPT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x