Apa Fungsi Umum dari Sistem Pencernaan Manusia? Kunci Jawaban Kelas 5 SD dan MI Tema 3 Halaman 16

- 25 Agustus 2021, 16:00 WIB
Ilustrasi sistem pencernaan manusia.
Ilustrasi sistem pencernaan manusia. /Pixabay/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Apa fungsi umum dari sistem pencernaan manusia? Berikut jawaban dari materi tema 3 Kelas 5  halaman 16 buku Tematik Kemendikbud kurikulum 2013 edisi revisi 2017 cetakan ke 2.

Saluran pencernaan makanan merupakan sistem dalam tubuh yang memegang peranan penting dalam kehidupan manusia.
 
Sistem pencernaan terdiri dari beberapa organ, yaitu mulut, kerongkongan (esofagus), lambung, pancreas, kandung empedu, usus halus, dan usus besar.

Pada materi kali ini, adik adik akan belajar materi pada pembelajaran 1 subtema  1 tentang bagaimana tubuh mengolah makanan?

Bagi adik-adik yang merasa kesulitan saat memahami materi dan mengerjakan soal di halaman 16, bisa minta tolong orang tua untuk mendampingi agar mudah mengerjakan soal tentang sistem pencernaan manusia, beserta fungsinya.
 

Berikut kunci jawaban halaman 16, lengkap dengan ulasan pembahasan materi yang ada di buku tematik Kemendikbud tema 3 kelas 5 subtema 1 pembelajaran 1.

Jawablah soal tersebut dengan benar dan mintalah bantuan orang tua untuk menjawab soal tersebut.

Perlu diingat kunci jawaban tersebut dapat dijadikan referensi, apabila tidak menemukan jawaban di buku Tematik tema 3 kelas 5 Kemendikbud kurikulum 2013 edisi revisi 2017 cetakan ke 2.

Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 5 Halaman 16
 
Apa fungsi umum dari sistem pencernaan manusia?

Berikut fungsi umum dari pencernaan manusia, yakni:

Sistem pencernaan pada tubuh manusia berfungsi untuk menghancurkan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Makanan yang semula dalam bentuk kasar dapat berubah menjadi bentuk yang lebih halus dengan bantuan gigi dan enzim.
 
Dalam hal ini, enzim pencernaan dapat mempermudah proses penyerapan sari makanan. Selain itu, sistem pencernaan juga berfungsi untuk membuang sisa–sisa makanan yang sudah tidak diperlukan tubuh. Keberadaan zat-zat sisa tersebut dapat menjadi racun bagi tubuh manusia jika tidak dikeluarkan. 
 
Baca Juga: Spesifikasi dan Harga HP POCO X3 GT, Resmi di Indonesia Mulai Rp4 Jutaan, Besok Sudah Bisa Dibeli

Pertama, menerima makanan dari luar, yakni makanan akan masuk ke dalam tubuh melalui mulut dan dihaluskan menjadi potongan-potongan kecil agar mudah ditelan.

Kedua, mencerna makanan, yakni makanan yang dikonsumsi akan diuraikan menjadi dua macam zat gizi, yaitu makronutrien yang dibutuhkan dalam jumlah banyak dan mikronutrien yang dibutuhkan dalam jumlah sedikit.

Ketiga, menyerap bahan yang dapat diserap, yakni nutrisi akan diserap ke dalam aliran darah dan diedarkan ke seluruh tubuh
Keempat, mengeluarkan sisa-sisa pencernaan, yakni ampas yang tidak dibutuhkan tubuh akan diolah oleh usus besar dan dikeluarkan dari dalam tubuh.

Sistem pencernaan manusia harus selalu sehat agar dapat berfungsi dengan baik dalam memproses makanan. Apabila terjadi gangguan pada sistem pencernaan makanan dan tidak segera ditangani, maka proses penyerapan nutrisi di dalam tubuh akan terganggu. Kamu dapat mengalami malnutrisi atau kekurangan gizi apabila itu terjadi. 
 

Pembahasan dari artikel ini dapat adik-adik jadikan referensi saat mengerjakan soal di halaman 9 Tema 3 kelas 5 SD dan MI tentang apa fungsi umum dari sistem pencernaan manusia?

*) Disclaimer : Pembahasan dan kunci jawaban dalam artikel ini hanya merupakan panduan bagi orang tua dalam mendampingi putra-putrinya belajar di rumah selama pandemi.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Buku Tematik Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah