Penting, Patuhi 3 Kewajiban Ini Jika Dana PIP 2022 Tidak Ingin Dicabut, Berapa Total Penerima per 25 Juni 2022

25 Juni 2022, 19:30 WIB
Penting, Patuhi 3 Kewajiban Ini Jika Dana PIP 2022 Tidak Ingin Dicabut, Berapa Total Penerima per 25 Juni 2022 /PIP Kemdikbud

SEPUTARLAMPUNG.COM - Penting, patuhi 3 kewajiban ini jika tidak ingin dana PIP 2022 tidak ingin dicabut, berapa total penerima per 25 Juni 2022.

Dana PIP merupakan bantuan dana pendidikan untuk anak usia 6-21 tahun kategori miskin/rentan miskin.

Dana PIP kembali disalurkan untuk siswa SD hingga SMK, dan sampai saat ini total siswa yang telah tersalurkan dana PIP 2022 sebanyak 10.304.316 siswa.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 34 Dibuka Hari Ini, Login Segera ke www.prakerja.go.id, Lulusan SMA Bisa Daftar

Siswa SD hingga SMK yang telah ditetapkan sebagai penerima dana PIP, ada 3 kewajiban yang harus dipatuhi agar nantinya dana PIP 2022 tidak dicabut, simak 3 kewajiban tersebut pada artikel ini.

Alokasi yang telah ditetapkan pemerintah untuk dana PIP 2022 yakni 17 juta lebih siswa SD, SMP, SMA, SMK.

Sementara kuota yang tersisa 7 juta lebih siswa jenjang SD-SMK.

Hingga artikel ini diterbitkan, jumlah penerima dana PIP 2022 sebanyak 10 juta lebih siswa.

PIP merupakan kerja sama tiga kementerian yaitu Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Kementerian Sosial (Kemensos), dan Kementerian Agama (Kemenag).

Melalui program ini pemerintah berupaya mencegah peserta didik dari kemungkinan putus sekolah, dan diharapkan dapat menarik siswa putus sekolah agar kembali melanjutkan pendidikannya.

Baca Juga: Ini Dia 10 Ucapan dan Pantun Selamat Hari Raya Idul Adha 1443 H/2022 hingga Link Twibbon Share ke Sosmed

PIP juga diharapkan dapat meringankan biaya personal pendidikan peserta didik, baik biaya langsung maupun tidak langsung.

Besaran dana yang diterima oleh peserta didik untuk jenjang SD hingga SMK dikutip dari indonesia pintar kemdikbud adalah.

1. Peserta didik SD/MI/Paket A mendapatkan Rp450.000,-/tahun;

2. Peserta didik SMP/MTs/Paket B mendapatkan Rp750.000,-/tahun;

3. Peserta didik SMA/SMK/MA/Paket C mendapatkan Rp1.000.000,-/tahun.

Dana tersebut dapat dicairkan melalui bank penyalur dana PIP 2022 yakni BRI dan BNI.

Berikut cara yang dapat dilakukan oleh peserta didik untuk mengetahui nama penerima dana PIP 2022.

- Buka laman pip.kemdikbud.go.id

- Selanjutnya, akan muncul kolom ‘Cari Penerima PIP’

- Masukkan data NISN, tanggal lahir, bulan, dan tahun, serta nama Ibu Kandung

- Klik cari, kemudian informasi mengenai penerima dapat dilihat.

Baca Juga: Cara Unduh Sertifikat UTBK-SBMPTN 2022 dan Melihat Skor di Laman LTMPT

Untuk siswa yang belum menerima bantuan PIP di tahap sebelumnya, disarankan untuk mengecek secara berkala daftar penerima di pip.kemdikbud.go.id .

Berikut adalah rincian pencairan dana PIP 2022 per 25 Juni 2022 untuk siswa SD sampai SMK dilansir dari pip kemdikbud:

Alokasi yang tersedia untuk dana PIP 2022:

Jenjang SD: 10.360.614 siswa
Jenjang SMP: 4.369.968 siswa
Jenjang SMA: 1.367.559 siswa
Jenjang SMK: 1.829.167 siswa

Total yang berhak menerima dana PIP 2022: 17.927.308 siswa.

Disalurkan:

Jenjang SD: 5.596.615 siswa
Jenjang SMP: 3.094.761 siswa
Jenjang SMA: 700.734 siswa
Jenjang SMK: 912.206 siswa

Total: 10.304.316 siswa.

Baca Juga: Dana KJP Plus Tahap 1 2022 Cair Lagi Juli, Benarkah? Ini Kata UPT P4OP, Berikut 3 Tipe Siswa yang Pasti Dapat

Dikutip seputarlampung.com dari indonesiapintar.kemdikbud.go.id, berikut 3 hal yang wajib dilakukan oleh peserta didik jika ingin terus mendapatkan dana PIP dan agar dana PIP 2022 tidak dicabut.

1. Menjaga dan menyimpan KIP dengan baik. Pasalnya, setiap peserta didik hanya berhak memiliki 1 (satu) KIP.

2. Dana manfaat PIP harus digunakan untuk keperluan yang relevan dengan pendidikan yang sedang ditempuh.

3. Tidak boleh putus sekolah dan belajar dengan rajin, disiplin, dan tekun.

Demikian 3 kewajiban yang wajib dipatuhi siswa SD hingga SMK sebagai penerima dana PIP 2022.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler