Rizky Billar Bantah KDRT hingga Banting Lesti Kejora, Ini Pernyataan Polisi Soal Hasil Visum, Mana yang Benar?

- 7 Oktober 2022, 08:20 WIB
Rizky Billar dan Lesti Kejora.*
Rizky Billar dan Lesti Kejora.* //Instagram/lestykejora/

Baca Juga: 10 Quotes Ucapan Selamat HUT Kota Jogja ke 266 Inspiratif dan Penuh Makna, Sambut Hari Jadi Kota Tercinta

Hal ini disampaikan kuasa hukum Rizky saat ditemui awak media saat ditanya alasan suami Lesti tidak memenuhi panggilan polisi untuk pemeriksaan pada 6 Oktober 2022.

"Saya informasi dulu ya, saya mewakili Billar, kemudian beliau sedang menunggu ustaz juga. Beliau ada kesibukan sehingga tidak bisa datang kemari," ujar pengacara Rizky Billar, Neas Ginting, kepada wartawan di Polres Jaksel, Kamis (6/10).

Neas mengatakan kliennya terkena dampak psikologis karena berita-berita di media sosial sehingga Rizky Billar meminta pemeriksaan ditunda.

"Dia tidak bisa datang karena terganggu psikisnya dengan media sosial karena menampilkan berita dengan narasi yang kurang baik," ujarnya.

Soal isu KDRT yang dituduhkan kepada Rizky Billar, Naes mengatakan bahwa hal tersebut tidak seperti apa yang diberitakan.

"Oh, itu tidak, itu berlebihan. Walaupun visum ada, tapi ini belum ada pemeriksaan. Kita tunggu pemeriksaan minggu depan," katanya.

"Dugaan KDRT itu tidak benar. Dibanting-banting itu tidak benar," kata Neas, dikutip dari unggahan akun Instagram @insta_julid.

Baca Juga: Resep Udang Saus Mentega yang Enak dan Bikin Nagih, Cocok Jadikan Ide Makanan untuk Anak

Kemudian, Neas menjelaskan kronologi mengapa Lesti bisa terjatuh di kamar mandi yang disebut-sebut karena dibanting oleh Rizky.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Instagram PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah