Wisata Berkuda dan Memanah Princhsto Pringsewu, Cocok Bagi yang Ingin Berolahraga Mengikuti Sunah Nabi

- 26 April 2022, 16:00 WIB
Wisata Berkuda Princhsto Pringsewu
Wisata Berkuda Princhsto Pringsewu /Instagram.com/@princhsto

SEPUTARLAMPUNG.COM – Princhsto Equestrian merupakan salah satu destinasi wisata di Pringsewu dengan daya tarik utama berkuda dan memanah, wisata ini sudah berdiri pada 2017 lalu.

Wisata ini dikelola oleh Riyanto Pamungkas. Mulanya wisata ini dibangun karena pemilik ingin menghidupkan sunnah nabi yaitu berkuda dan memanah.

Princhsto sendiri adalah singkatan dari Pringsewu Ranch and Resto.

Princhsto Equestrian bisa menjadi tempat untuk belajar berkuda dari level pemula sampai mahir. Di sana akan diajarkan teknik-teknik walking, troth, hingga canter oleh pelatih.

Baca Juga: Tak Perlu ke Luar Kota, Ini 7 Destinasi Wisata untuk 'Healing' di Sekitar Jabodetabek, Cocok bagi Pekerja!

Untuk harganya dibanderol mulai dari Rp5.000 sampai Rp Rp30.000.

Kamu juga bisa Private Lesson dan Riding School di tempat ini dengan harga Rp1.000.000/per 6 x pertemuan (45 menit/visit).

Saat ini kurang lebih tersedia 16 jenis kuda dengan berbagai macam jenis, jadi tidak perlu khawatir jika tidak kebagian.

Selain berkuda, pengelola juga menyiapkan atraksi yang tidak kalah menarik. Kamu bisa sekalian belajar cara memanah yang baik dan benar di Princhsto.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x