AC Milan Ladeni AS Roma di San Siro Selasa Dini Hari, Berikut Cara Menonton via MAXStream

- 26 Oktober 2020, 18:19 WIB
striker andalan AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.
striker andalan AC Milan, Zlatan Ibrahimovic. /instagram.com/acmilan/

SEPUTAR LAMPUNG - Liga Italia Serie A malam ini akan menampilkan duel antara pemuncak klasemen sementara AC Milan menghadapi peringkat 9 AS Roma di Stadion San Siro, Milan.

Pertandingan AC Milan vs AS Roma akan dilangsungkan Senin, 26 Oktober 2020 waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.

Pembaca bisa menikmati sajian langsung pertandingan Liga Italia ini melalui aplikasi MAXstream, yang tutorialnya bisa dibaca di akhir artikel.

Baca Juga: Buaya 4 Meter Muncul Kembali Malam Hari di Way Penet, Lampung Timur

Duel antara AC Milan melawan AS Roma merupakan penutup rangkaian pekan ke-6 Serie A.

Laga ini menjadi pembuktian siapa paling tajam di antara masing-masing striker andalan. Zlatan Ibrahimovic di Milan dan Edin Dzeko di Roma.

Ibra sejauh ini lebih produktif dengan mengemas 4 gol, sementara Dzeko 2 gol.

Baca Juga: Sinopsis Anak Band Tayang Hari Ini, Senin 26 Oktober di SCTV

Kiprah striker asal Swedia itu bersama Milan terbilang mengejutkan mengingat usianya yang hampir menyundul angka 40.

Artikel ini pernah dimuat sebelumnya oleh Sportaliga dengan judul "Jadwal Siaran Langsung Bola Malam Ini Milan vs Roma: Akses Gratis, Berikut Link dan Caranya".

 

Ibra yang sejatinya memiliki darah Bosnia seperti Dzeko, masih menunjukkan kelas dan tingkat kebugaran yang cukup baik untuk seorang pemain seusianya.

Pelatih Roma, Paulo Fonseca pun mengakui bahwa Ibra tetap menjadi sosok yang sangat ditakuti pemain bertahan.

Baca Juga: MENARIK! Hasil Survei Menunjukkan 7,60 Persen Masyarakat Indonesia Tidak Mau Divaksin

Tapi Fonseca menegaskan, Roma tidak datang untuk 'menghadapi' Ibra.

"Ibrahimovic jelas seorang profesional yang hebat, jika tidak, dia tidak bisa bermain seperti yang dia lakukan pada usia 39," kata Fonseca seperti dikutip dari laman Football Italia.

"Tapi ini bukan pertandingan melawan, ini melawan Milan. Saya tidak mempersiapkan pertandingan hanya dengan satu pemain dalam pikiran. Kami bekerja memikirkan seluruh tim," tegasnya.

 

Pertandingan Milan melawan Roma bisa disaksikan penggemar sepak bola, khususnya para pendukung klub-klub Serie A Italia di Indonesia melalui tayangan live streaming gratis via aplikasi MAXstream.

Baca Juga: Link Pendaftaran Online BLT UMKM Rp2,4 Juta Tahap 2 di 16 Kabupaten/Kota, Cek Adakah Kotamu?

Meski bisa diakses gratis, namun ada syarat dan ketentuan yang wajib dipenuh yakni harus memiliki nomor Telkomsel aktif untuk registrasi akun. Bagi yang sudah memiliki akun, tinggal melakukan login.

Selain di aplikasi MAXstream, tayangan Milan kontra Roma juga dijadwalkan disiarkan melalui live streaming berbayar di website Vidio.com.

Untuk diketahui kick off pertandingan AC Milan melawan AS Roma akan dilaksanakan pada pukul 20.45 GMT atau Selasa dini hari pukul 02.45 WIB.

Baca Juga: Cek Sebelum Mudik, Harga Tiket Feri ASDP Merak - Bakauheni Jelang Libur Panjang Maulid Nabi

Panduan Cara Nonton Live Streaming via Aplikasi MAXstream

  1. Berikut cara menyaksikan live streaming secara gratis pertandingan-pertandingan sepak bola Liga Spanyol dan Serie A Liga Italia di aplikasi MAXstream berikut caranya:
  2. Pastikan Anda menggunakan nomor telepon Telkomsel atau Simpati dan terkoneksi dengan internet.
  3. Unduh aplikasi MAXstream, pengguna Android klik tautan ini bagi pengguna handphone iOs klik di sini
  4. Setelah diunduh kemudian lakukan registrasi menggunakan nomor Telkomsel/Simpati
  5. Selanjutnya Anda bisa menikmati tayangan pertandingan sepak bola yang tersedia di aplikasi MAXstream.

*) DISCLAIMER: Link live streaming hanya sekadar informasi bagi pembaca. Sportaliga tidak bertanggungjawab atas copyrights dan kualitas. Kepastian siaran langsung melalui live streaming sepenuhnya ada pada stasiun televisi dan kebijakannya bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan lebih dulu.*** (M. Taufik/Sportaliga)

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Sportaliga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah