Hari Ini Apakah Ada Balapan MotoGP Seri Perancis di Trans 7?

- 4 Oktober 2020, 18:55 WIB
Tangkap layar: Fabio Quartararo berhasil menjadi pemenang di MotoGP Catalunya, Minggu 27 September 2020.
Tangkap layar: Fabio Quartararo berhasil menjadi pemenang di MotoGP Catalunya, Minggu 27 September 2020. /MotoGP

SEPUTAR LAMPUNG -  Balapan MotoGP seri ke-9 sedianya akan diselenggarakan di Sirkuit Bugatti, Perancis.

Sirkuit Bugatti merupakan bagian mini dari Sirkuit Le Mans, yang digunakan sebagai ajang balapan MotoGP. 

Hingga seri ke-8, klasemen pembalap masih dikuasai oleh Fabio Quartararo dari tim Petronas Yamaha SRT dengan 108 poin hasil dari 3 kali menang dan 3 kali medium.

Baca Juga: Terkuak! Ini Efek Domino yang Diharapkan Terjadi Jika Pajak Mobil Baru 0 Persen Diterapkan

Disusul di posisi ke-2 oleh pembalap Suzuki Joan Mir, dengan 100 poin. Meski tidak pernah finish pertama, tapi Joan Mir bisa mencatatkan diri di podium sebanyak 4 kali.

Dan di posisi ketiga dari pabrikan Yamaha Maverick Vinales dengan 90 poin, hasil dari 1 kali juara, dan 3 kali podium.

Pertarungan di seri Perancis diyakini akan ketat, kabar akan kembalinya Marc Marquez pada Oktober ini juga memacu para pembalap untuk saling merebut posisi puncak klasemen.

Baca Juga: Setelah Enam Bulan Vakum karena Pandemi, Mulai Hari Ini Masjidil Haram Kembali Sambut Jemaah Umroh

Seperti dikutip dari laman resmi MotoGP, rangkaian balapan seri Perancis akan dimulai hari Jumat, 9 Oktober 2020, dengan sesi latihan bebas.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Moto GP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x