Pemain Timnas Maroko Hakim Ziyech Sumbang Gaji hingga Bonus Piala Dunia 2022 Rp5,4 Miliar ke Fakir Miskin

- 13 Desember 2022, 08:00 WIB
Hakim Ziyech, pemain andalah timnas Maroko yang sumbangkan semua gaji dari timnas termasuk bonus Rp5,4 miliar untuk fakir miskin/Instagram/@hziyech
Hakim Ziyech, pemain andalah timnas Maroko yang sumbangkan semua gaji dari timnas termasuk bonus Rp5,4 miliar untuk fakir miskin/Instagram/@hziyech /

SEPUTARLAMPUNG.COM – Salah satu pemain andalan Timnas Maroko, Hakim Ziyech ternyata selalu sumbangkan semua gajinya dari timnas pada fakir miskin di negaranya. Bahkan, uang bonus dari Piala Dunia 2022 sebesar Rp5,4 miliar pun ia alokasikan untuk aksi amal itu.

Hal mulia yang dilakukan pemain timnas Maroko Hakim Ziyech, mulai dari berikan gaji saat bela negara hingga bonus yang didapat dari Piala Dunia 2022 ini diungkapkan oleh akun Twitter bercentang biru @KhaledBeydoun. 

Dari penelusuran tim Seputarlampung.com di akun tersebut, ditemukan fakta bahwa pemain timnas Maroko Hakim Ziyech telah  menyumbangkan semua gaji dari timnas untuk fakir miskin sejak 2015 lalu.

“Bintang Maroko Hakim Ziyech tidak pernah mengambil satu dolar pun saat bermain untuk negaranya (sejak 2015). Dia menyumbangkan semuanya untuk staf tim dan keluarga miskin di negara asalnya Maroko,” tulis akun KhaledBeydoun, dikutip Seputarlampung.com pada Selasa, 13 Desember 2022.

Baca Juga: Download Buku Dasar Dasar Teknik Ketenagalistrikan Fase E Kelas 10 SMK Kurikulum Merdeka Tahun 2022

Sebagaimana diketahui, pada kompetisi internasional Piala Dunia 2022 di Qatar, timnas Maroko berhasil mencetak sejarah dengan melaju hingga ke babak semifinal.

Atas prestasi tersebut, timnas Maroko pun akan mendapatkan sejumlah bonus yang jumlahnya cukup fantastis dari negaranya.

Akun bercentang biru tersebut juga mengungkapkan bahwa pemain yang bernaung di klub liga Inggris Chelsea itu sudah mengumpulkan bonus Piala Dunia sebesar 350 ribu dollar atau setara dengan Rp5,4 miliar. 

Ziyech akan mengalokasikan semua bonus yang didapatnya dari Piala Dunia 2022 tersebut untuk aksi amal, yakni memberikan bantuan untuk fakir miskin. 

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x