Bintang Olahraga Indonesia yang Sinarnya Meredup di SEA Games 2021 Vietnam, Ada yang Pulang Tanpa Medali

- 30 Mei 2022, 15:00 WIB
SEA Games 2021.
SEA Games 2021. /Sea Games Hanoi

SEPUTARLAMPUNG.COM - SEA Games 2021, Hanoi, Vietnam sudah resmi berakhir sekitar satu minggu yang lalu.

Namun, ajang pekan olahraga dua tahunan di Asia Tenggara ini menjadi pertandingan pahit bagi sejumlah atlet Indonesia yang namanya diunggulkan untuk meraih emas.

Pasalnya, deretan bintang olahraga Indonesia unggulan ini justru tidak bisa memenuhi ekspektasi emas, tapi ada yang juga pulang dengan tangan hampa.

Kegagalan mereka di ajang SEA Games 2021 Vietnam didasari berbagai alasan, mulai dari terbebani beban target dan ambisi pribadi, cedera, bahkan ada yang kalah mental.

Baca Juga: Hanya Siswa dengan Kriteria Ini yang Bisa Ambil Dana PIP Tanpa Harus ke Bank, Cek Lokasimu Apakah Termasuk?

Di arena angkat besi, lifter putri Windy Cantika Aisah harus menelan pil pahit. Mengingat statusnya sebagai Olimpian, Windy diharapkan bisa membawa emas untuk Indonesia.

Sayangnya, peraih medali perunggu di Olimpiade Tokyo 2022 berusia 19 tahun ini justru gagal mempertahankan emas kelas 49 kg yang sempat dia raih di SEA Games 2019, Filipina.

Cedera pinggul dan tulang kering yang dia rasakan sejak tampil pada Kejuaraan Dunia Junior 2022 di Krete, Yunani sepekan sebelum turun di SEA Games 2022 menjadi alasan utama Windy gagal mempersembahkan emas untuk Indonesia.

Hal yang sama juga terjadi di lapangan lari atletik, sprinter Lalu Muhammad Zohri gagal meraih medali di nomor andalannya 100 meter putra setelah finis di urutan keempat dengan catatan waktu 10,59 detik.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah