Ini 2 Keuntungan jika Egy Maulana Vikri Jadi Striker di Leg 2 Indonesia vs Singapura Semifinal Piala AFF 2020

- 23 Desember 2021, 11:45 WIB
Egy Maulana Vikri
Egy Maulana Vikri /Instagram/@egymaulanavikri

SEPUTARLAMPUNG.COM - Leg 2 Indonesia vs Singapura Semifinal Piala AFF Cup 2020 akan digelar beberapa hari lagi, yakni 25 Desember 2021.

Jelang laga Leg ke-2, Timnas Indonesia harus melakukan evaluasi pada pertandingan leg pertama untuk memperkuat lini pertahanan dan penyerangan, termasuk para pemain utama, seperti Striker, gelandang dan bek.

Hadirnya Egy Maulana Vikri menjadi solusi Timnas Indonesia untuk memperkuat tim yang berada di lini depan.

Ia juga bisa diandalkan untuk menguasai lini tengah dan belakang  agar bisa terkontrol  dengan baik dan area pertahanan Timnas Indonesia tidak mudah dimasuki lawan.
 

Saat berkarir di Slovakia bersama FK Senica, Egy Maulana Vikri memang biasa diandalkan untuk bermain di sayap atau sebagai penyerang
 
Namun, tak ada salahnya, apabila pelatih Shin Tae-yong mencoba memainkan Egy Maulana Vikri sebagai striker atau ketua tim yang bertugas mengontrol semua lini, terutama lini tengah dan depan.
 
‘’Masuknya Egy membuat lini tengah dan depan kita semakin kuat. Ini akan membuat Shin Ta-yong punya banyak pilihan pemain saat menghadapi Singapura nanti,’’ kata Iriawan, sebagaimana dikutip Seputarlampung.com dari laman PSSI, pada 23 Desember 2021.

Tak bisa dimungkiri, Egy kini menjadi salah satu pemain yang menonjol di FK Senica. Peran sentralnya beberapa kali membawa klub tersebut bisa membuat lawannya tersungkur di Liga Slovakia.
 

‘’Egy pemain berpengalaman. Saya yakin kehadirannya akan berdampak terhadap kekuatan Indonesia. Tetapi, kita juga harus hormati Shin Tae-yong. Dia sudah punya bayangan dan strategi untuk melawan Singapura termasuk siapa-siapa pemain yang akan diturunkan. Jadi kita tunggu saja nanti,’’ jelasnya.

Kemampuannya bermain di berbagai posisi itu membuat Egy menjadi solusi yang patut dicoba untuk berdiri di ujung tombak Timnas Indonesia. 
 
Berikut Keuntungan Egy Maulana Vikri Jadi Striker di Leg 2 Indonesia vs Singapura Semifinal Piala AFF 2020, yakni:
 
1. Egy Maulana Vikri merupakan pemain yang bisa dimainkan sebagai penyerang sayap, baik di kanan maupun kiri, sehingga sangat menguntungkan Indonesia untuk menjebol pertahanan lawan.

2. Egy Maulana Vikri sebagai memiliki kemampuan sebagai gelandang serang yang bertugas sebagai penyerang lubang atau second striker, sehingga berpeluang besar untuk  mengacak-acak pertahanan lawan, dan bertugas mencetak gol.
 

Berikut Jadwal semifinal leg ke-2 AFF Suzuki Cup 2020:

Sabtu, 25 Desember 2021

Indonesia vs Singapura pukul 19.30 WIB

Minggu, 26 Desember 2021

Thailand vs Vietnam pukul 19.30 WIB

Bagi Anda penggemar sepak bola Indonesia, jangan lewatkan jadwal Indonesia vs Singapura leg ke-2 di Piala AFF Suzuki Cup 2020 yang akan digelar dalam beberapa hari kedepan.

Demikian, keuntungan  Egy Maulana Vikri apabila menjadi Striker di Leg 2 Indonesia vs Singapura Semifinal Piala AFF Cup 2020.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah